Liputan6.com, Jakarta Pelatih Sevilla, Vincenzo Montella, tengah dalam tekanan hasil buruk yang diraih pasukannya belakangan ini. Namun, manajemen masih memberi dukungan hingga akhir musim ini.
Montella mulai menangani Sevilla sejak Desember lalu. Namun, posisinya kian terancam setelah gagal membawa Sevilla memetik kemenangan dalam delapan laga terakhir. Setelah tersingkir dari Liga Champions, Sevilla kalah telak 0-5 dari Barcelona di final Copa del Rey.
Baca Juga
Advertisement
Situasi ini memaksa manajemen menggelar rapat selama lima jam, Selasa (24/4/2018) waktu setempat. Dan keputusannya, Montella bakal bertahan hingga akhir musim ini.
"Ketika kami tiba Minggu lalu, kami menemuinya dan selama tiga jam dia memberi tahu kami kalau dia merasa kuat, antusias, mampu, dan percaya diri kalau dia mampu membawa tim ini ke Europa League," ujar petinggi Sevilla, Jose Castro, seperti dilansir Soccerway.
"Kami juga percaya kepadanya. Ini keputusan bulat dewan direksi," ujar Castro.
Namun menurut Oscar, ini hanya keputusan sementara. Setelah musim berakhir ini, mereka kembali akan membahas status Montella apakah tetap dipertahankan atau tidak.
"Untuk saat ini, hingga akhir musim. Setelah itu baru kami putuskan lagi," kata Castro.
"Benar kalau ini musim tertinggi dan terendah. Tapi kami memainkan 16, 17 laga lebih banyak dari tim lain dan itu jelas terlihat di liga," ujar Castro menambahkan.
Oscar Arias Hengkang
Saat Montella bertahan, nasib berbeda justru dialami oleh direktur sepak bola Sevilla, Oscar Arias. Dia dipastikan bakal meninggalkan skuat Los Rojiblancos pada akhir musim ini. Rencananya, penggantinya akan diumumkan oleh manajemen dalam waktu dekat ini.
Sevilla saat ini masih berada di urutan ke-7 klasemen sementara La Liga dengan 48 poin dari 33 laga atau hanya berjarak 3 poin dari Villarreal yang berada di urutan keenam. Dengan sisa tiga pertandingan lagi, Sevilla masih berpeluang marangsek ke zona Europa League.
Advertisement
Klasemen La Liga
Klasemen La Liga, Sevilla masih tertahan di urutan ketujuh.