Liputan6.com, Jakarta - Generasi kedua all new Suzuki Ertiga sudah resmi dirilis PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Selain eksterior, interior, dan mesin, LMPV andalan pabrikan berlambang huruf 'S' ini juga menggunakan platform baru.
Platform yang disebut Heartect ini, diklaim oleh pabrikan asal Jepang ini mampu meningkatkan faktor keselamatan, dengan bobot bodi lebih ringan, serta meningkatkan efisiensi bahan bakar.
Advertisement
Dijelaskan Harold Donnel, Head of 4W Brand Development and Marketing Research PT SIS, posisi dasar platform Heartect ini, pihak Suzuki melakukan rekonfigurasi terhadap sambungan pelat-pelat atau baja di kontruksi kendaraan.
"Kalau dahulu, sambungan pelat kurang lebih berbentuk kotak, sekarang menjadi semi segitiga. Poinnya, platform Heartect penggunaan baja dan pelatnya lebih sedikit, dan sambungannya juga sedikit," jelas Harold menjelaskan platform all new Suzuki Ertiga di gelaran IIMS 2018, Kamis (26/4/2018).
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Selanjutnya
Lanjut Harold, dengan kalkulasi yang tepat, meskipun penggunaan dan sambungan baja maupun pelat lebih sedikit, tapi platform bakal lebih rigid dan ringan.
"Secara teoritikal, untuk pengurangan bobot 100 kg, bakal meningkatkan efisiensi bahan bakar lima sampai enam persen. Pada saat cek and ricek nanti, all new Suzuki Ertiga dan new Ertiga bobotnya berkurang 50 kg. Namun, peningkatan efisiensi bahan bakar menjadi 3,3 persen," tegasnya.
Peningkatan efisiensi bahan bakar tersebut, berdasarkan hasil uji coba yang dilakukan pihak Suzuki, pada April 2018.
"Selain itu, dengan platform ini juga kenyamanan berkendara lebih baik. Istilahnya, posisi berkendaranya lebih nge-grip lah," pungkasnya.
Advertisement