Griezmann Akhirnya Buka Suara soal Masa Depannya

Juventus juga mungkin mencoba memboyong Griezmann jika mereka menjual beberapa pemain kunci.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 28 Apr 2018, 16:00 WIB
Bomber Real Madrid, Cristiano Ronaldo, berduel dengan striker Atletico Madrid, Antonie Griezmann, dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Minggu (8/4/2018). (AP Photo/Francisco Seco)

Liputan6.com, Jakarta Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, akhirnya buka suara soal masa depannya. Namun, seperti sikap sebelumnya, pemain asal Prancis itu belum memberikan kepastian soal kelanjutan kariernya.

"Saya senang dan inilah yang paling penting bagi saya," kata Griezmann kepada beIN Sports.

Ditanya lagi apakah akan tetap bersama Atletico musim depan, Griezmann mengatakan, "Yah, saya tidak tahu apakah saya akan tinggal di sini musim depan. Kami telah membicarakannya, mari kita lihat apa yang akan terjadi dalam waktu dekat."

Bintang Prancis itu memiliki klausul 100 juta euro dalam kontraknya. Kabarnya, Barcelona dan Juventus tertarik ingin merekrutnya.

Barcelona saat ini jadi tim paling favorit untuk mendapatkan Griezmann. Namun, Juventus juga mungkin mencoba memboyongnya terutama jika mereka menjual beberapa pemain kunci musim panas ini.


Mesin Gol

Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann berebut bola di udara dengan pemain Sporting Lisbon Jeremy Mathieu saat pertandingan Liga Europa di stadion Metropolitano, Madrid (5/4). (AP Photo / Francisco Seco)

Griezmann bergabung dengan Atletico Madrid pada musim panas 2014. Dia dibeli dari Real Sociedad dan langsung menjelma jadi mesin gol tim besutan Diego Simeone.

Beberapa waktu lalu, kepada media Prancis, Griezmann, konon sudah memutuskan berseragam klub asal Katalan itu sebelum Piala Dunia 2018.


Pemain Penting

Pemain Atletico Madrid, Antoine Griezmann bereaksi terhadap skor saat matchday terakhir Grup C Liga Champions kontra Chelsea di Stamford Bridge, Rabu (6/12). Atletico Madrid gagal melangkah ke babak 16 besar setelah bermain imbang 1-1. (AP/Frank Augstein)

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, masih berharap Antoine Griezmann tetap di timnya musim depan. Menurut Simeone, Griezmann pemain penting bagi Los Colchoneros.

"Kami menginginkan yang terbaik untuk Griezmann. Saya berharap dapat membuat dia melihat bahwa tim ini akan tetap tumbuh," ujar Simeone, seperti dilansir Marca.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya