Gunakan Karet Gelang Terlalu Lama, Kondisi Lengan Bocah Ini Sungguh Mengerikan

Gara-gara karet gelang, lengan seorang balita di Tiongkok mengalami bengkak parah menyerupai sebuah lingkaran daging.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 01 Mei 2018, 13:00 WIB
(Foto: Seehua via World of Buzz)

Liputan6.com, Jakarta Punya balita di rumah memang harus ekstra mengawasinya. Pasalnya, tubuh mereka yang masih rentan dapat menyebabkan akibat yang fatal terhadap kesehatan si kecil. Sebuah aksesori seperti karet gelang dapat mengakibatkan pergelangan gadis kecil asal Tiongkok membengkak parah.

Insiden mengerikan ini dialami oleh balita bernama Le Le (4) asal Anhui, Tiongkok. Pada enam bulan yang lalu, sang kakek dan nenek yang mengurusnya melihat hal tak biasa pada pergelangan tangan cucu mereka.

Keduanya kemudian membawa sang cucu ke dokter untuk diobati. Mulanya sang dokter tak menyadari keanehan pada lengan Le Le dan menganggapnya sebagai alergi kulit ringan. Sayangnya, setelah dibawa ke dokter kondisi lengan Le Le terus memburuk.

Ketika orangtua Le Le pulang dari tempat kerja yang jauh. Pasutri itu menemukan hal yang ganjil pada putri mereka. Le Le mengalami rasa sakit yang parah pada lengannya sehingga gerakan tangannya terganggu.

Karena khawatir keduanya kemudian memutuskan untuk membawa sang anak ke dokter. Namun, sesampainya di sana dokter yang bersangkutan tak bisa menentukan apa penyebab rasa sakit yang timbul dari lengan balita tersebut.


Melakukan operasi untuk mengangkat gelang

(Foto: Seehua via World of Buzz)

Itu sebabnya dokter yang bersangkutan langsung merujuknya ke rumah sakit anak untuk mendapatkan pemeriksaan lebih dalam. Ketika mereka membawa Le Le untuk melakukan X-ray, dokter menyebutkan bahwa lingkaran daging yang timbul disebabkan karena adanya karet gelang.

Oleh karena itu, mereka langsung melakukan operasi untuk mengangkat beda asing dari lengan balita itu. Beruntungnya setelah gelang itu diambil, rasa sakit Le Le mereda.

Menurut Dr Ye Wensong, salah satu dokter terkemuka di rumah sakit menyebutkan bahwa kasus Lele terbilang sangat langka. Sebagai dokter senior yang telah malkukan praktik selama 20 tahun, ia baru kedua kalinya ameneukan kasus semacam ini.

Ada kemungkinan besar ikat rambut, tali dan gelang lainya mampu menyebabkan luka kepada sang anak. Itu sebabnya, ia menyarankan kepada orangtua untuk tetap mengawasi anak mereka.

Jangan biarkan anak memakai gelang tali yang biasa diberikan para tetua sebagai jimat. Padahal semacam itu justru jadi bumerang bagi anak-anak terutama balita, di bawah tiga tahun.  Hal itu perlu dilakukan karena karet gelang yang tipis mampu terselip di antara lipatan kulit dan dapat berdampak buruk seperti kasus semacam ini.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya