Mau Perut Rata atau Sixpack? Jangan Cuma Bentuk di Tempat Olahraga

Kalau mau punya perut rata atau sixpack jangan cuma sit up. Ini tips dari 2 Grand Finalists The New L-Men of The Year untuk bikin perut terlihat ideal.

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 03 Mei 2018, 16:30 WIB
Kalau mau punya perut rata atau sixpack jangan cuma sit up (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Salah satu bagian tubuh yang paling diperhatikan untuk terlihat atletis adalah perut. Walaupun tidak harus sixpack, namun perut rata menjadi bagian tersulit untuk membentuk badan ideal bagi pria.

Yang paling penting untuk membentuk perut rata dengan latihan dan makanan.

"Mau seribu kali push-up apabila makanan tidak dikontrol tidak mungkin bisa dapat abs," ujar salah satu dari 12 finalis "The New L-Men of The Year 2018”, Reza Prasetya ketika ditemui Health Liputan6.com di Jakarta pada Kamis (3/5/2018).

Menurut pria yang juga seorang dokter umum ini, untuk membentuk perut terlihat ideal yang harus dihindari adalah lemak dan santan.

"Makanan yang berlemak atau santan. Segala macam itu bakal menumpuk gula yang berlebihan," kata Reza.

"Jadi kalau kalian olahraga sudah sangat bagus, tapi makan gak dijaga dan melebihi total tubuh, tidak akan terbentuk," kata pria asal Aceh ini.

Reza menambahkan, latihan terbaik untuk membentuk abs pada perut adalah dengan plank. Menurutnya, sit-up hanya membentuk perut bagian tertentu.

Pria yang bercita-cita ingin menjadi dokter anak ini juga mengatakan, plank tidak perlu dilakukan lama-lama.

"Untuk saya pribadi paling 4 kali repetisi dan satu kali repetisi 60 detik. Kalau untuk pemula pun tidak harus 60 detik, tapi bisa 30 detik boleh 40 detik, yang penting sesuai kondisi badan," tambah Reza.

Simak juga video menarik berikut ini: 

 


Membentuk Perut Dilakukan di Dapur

Grand Finalists The New L-Men of The Year bersama dengan Brand Manager L-Men di kawasan Sudirman, Jakarta, Kamis (3/5/2018) (Foto: Dokumentasi L-Men)

Selain perut, seluruh badan juga harus dilatih demi tubuh yang ideal. Hal ini dikatakan oleh Nicolas Wilmy yang juga finalis "The New L-Men of The Year 2018”.

"Jangan fokus, gua mau sixpack pokoknya cuma push up, sit up, 100 kali tapi kaki dilupain. Melatih kaki kan juga melatih perut," ujar pria asal Bandung ini ditemui di acara yang sama.

Selain itu, yang terpenting untuk perut ideal adalah dengan makanan.

"Membentuk perut paling bagus itu di dapur. Bukan cuma di tempat olahraga," kata pria yang pernah bekerja di salah satu maskapai internasional tersebut.

"Banyak yang tanya ke saya, bagaimana sih harus dapat sixpack, ya saya akan ngomong sampai berbusa, ya di dapur. Seberat apapun olahraga kalau makan masih lemak dan segala macam, itu tidak akan keluar," ujar travelpreneur tersebut.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya