Liputan6.com, Jakarta Tampan, populer dan kariernya terus melejit tak membuat Ryan Reynolds selalu percaya diri. Dia seperti 40 juta orang di Amerika Serikat yang berjuang menghadapi gangguan kecemasan.
"Aku gampang cemas, aku selalu gampang cemas," kata Ryan Reynolds kepada New York Times mengutip Jumat (4/5/2018).
Advertisement
Serangan cemas itu bisa datang kapan saja, termasuk untuk hal-hal yang ringan. Misalnya ketika dia akan tampil dalam sebuah acara, perutnya bisa terasa sakit. "Bahkan saya pernah merasakan cemas yang lebih mendalam. Ini amat tidak menyenangkan," katanya.
Gangguan kecemasan mulai mendera Reynolds ketika usia 20-an. Saat itu, dia cemas akan masa kini dan masa depan yang tidak pasti. Dia pun berusaha menyingkirkan hal tersebut dengan ikut pesta-pesta, tapi itu tak membantu.
"Aku tetap gampang terbangun di tengah malam,, tubuhku terasa lumpuh bila cemas akan ketidakpastian kehidupan yang akan datang," tuturnya.
Saksikan juga video menarik berikut:
Meditasi
Kini, cara dia mengatasi gangguan kecemasan dengan meditasi menggunakan aplikasi Headspace.
Bintang Deadpool ini mengucapkan terima kasih kepada istrinya, Blake Lively, yang mengenalkan hal tersebut,"Dia (Blake) membantuku amat sangat menemukan ketenangan ini."
Advertisement