Intip 3 Makanan yang Dilarang Sebelum Tidur

Berikut tiga makanan yang dilarang dikonsumsi sebelum tidur.

oleh Meita Fajriana diperbarui 06 Mei 2018, 19:30 WIB
Berikut tiga makanan yang dilarang dikonsumsi sebelum tidur. (Foto: iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Manusia membutuhkan waktu yang cukup untuk tidur. Selain memberikan pengaruh untuk kesehatan, tidur yang cukup juga membuat tubuh Anda kembali segar untuk melakukan aktivitas esok hari.

Namun, setumpuk pekerjaan dan kepentingan lainnya sering menjadi alasan masyarakat urban saat ini kehilangan kualitas tidur. Tidak hanya itu mengonsumsi beberapa bahan makanan juga dapat membuat tidur Anda tidak nyenyak.

Lantas makanan apa yang harus dihindari sebelum tidur? Seperti yang dilansir dari situs Boldsky, Sabtu (5/5/2018), berikut tiga makanan yang terlarang untuk dikonsumsi sebelum tidur, karena dapat mengurangi kualitas tidur Anda.

1. Es Krim

Es krim mengandung banyak lemak yang sulit untuk dibakar tubuh. Mengonsumsinya di malam hari akan membuat tubuh Anda dipaksa untuk terus bekerja di waktu seharusnya Anda istirahat.

Lebih baik untuk menghindari makan es krim sebelum tidur agar tidak mengganggu kualitas tidur Anda. Selain itu kebiasaan mengonsumsi es krim sebelum tidur juga mempengaruhi sistem pencernaan tubuh saat sehingga dapat menambah berat badan.

 

 


Seledri

Berikut tiga makanan yang dilarang dikonsumsi sebelum tidur. (Foto: iStockphoto)

2. Seledri

Hindari mengonsumsi makanan yang ditaburi seledri sebelum tidur. Seledri dapat membuat Anda sering buang air. Hal ini akan membangunkan Anda setiap saat ketika tidur. Tentu hal ini sangat mengganggu bukan, jadi hindari untuk mengonsumsinya di malam hari.


Bawang Putih

Berikut tiga makanan yang dilarang dikonsumsi sebelum tidur. (Foto: iStockphoto)

3. Bawang Putih

Bawang putih merupakan bahan makanan yang bersifat panas dan pedas. Mengonsumsi bawang putih dapat mempengaruhi suhu tubuh Anda dengan mudah sehingga Anda merasa tidak nyaman.

Selain itu bawang putih juga dapat mempengaruhi kadar asam di tubuh sehingga dapat memberikan kontraksi di perut sesaat sesudah mengonsumsinya. Sebisa mungkin hindari mengonsumsi bawang putih di malam hari agar Anda dapat tidur nyenyak.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya