Pogba Diprediksi Tinggalkan MU ke PSG

Pogba sudah tidak dibutuhkan oleh MU lagi.

oleh Thomas diperbarui 09 Mei 2018, 06:36 WIB
Paul Pogba harus dipertahankan MU (Oli SCARFF / AFP)

Liputan6.com, Manchester- Masa depan gelandang Manchester United (MU) Paul Pogba di Old Trafford menyisakan tanda tanya besar. Pemain nasional Prancis mulai terpental dari tim utama Setan Merah akhir-akhir ini.

Pogba akhir-akhir ini sering diparkir manajer Jose Mourinho. Pria Portugal itu kesal dengan permainan Pogba yang tidak memuaskan. 

Akibat sering dicadangkan Pogba mulai santer dikabarkan akan pindah dari MU musim panas nanti. Juventus disebut paling berminat memulangkan Pogba ke Turin.

Meski santer dikabarkan akan balik ke Juventus, pengamat sepak bola Prancis dari Telefoot, Didier Roustan malah menjagokan Pogba akan bergabung dengan Paris Saint Germain.

"Pogba? Kami akan melihatnya di kubu PSG musim mendatang," ujar Roustan.

 

 


Tak Dibutuhkan Lagi

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Manchester City pada laga Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (7/4/2018). Manchester City takluk 2-3 dari Manchester United. (AP Photo/Matt Dunham)

Roustan menilai Mourinho sudah tidak lagi membutuhkan Pogba sehingga akan meminta manajemen MU untuk menjualnya musim panas nanti.

"Saya pikir mereka akan menyusun paket untuk memilikinya. Mourinho tidak menginginkannya lagi tetapi dia ragu untuk kembali ke kejuaraan Prancis."


Cuma Enam Gol

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Manchester City pada laga Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (7/4/2018). Manchester City takluk 2-3 dari Manchester United. (AP Photo/Matt Dunham)

Musim ini Pogba tampil mengecewakan. Dia cuma bisa membuat enam gol dari 34 laga yang dilakoni bersama MU di berbagai ajang.

MU terancam hampa gelar musim ini. Peluang terbaik mereka hanya ada di Piala FA. MU akan berhadapan dengan Chelsea di partai final.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya