Jadi Bidadari di Wiro Sableng, Marsha Timothy Pakai Baju Seberat 10 Kg

Marsha Timothy menceritakan tantangannya bermain dalam film Wiro Sableng yang diproduseri kakaknya sendiri.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 12 Mei 2018, 14:00 WIB
(Instagram/marshatimothy)

Liputan6.com, Jakarta Marsha Timothy ikut bermain dalam film Wiro Sableng, garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko. Buat istri aktor Vino G Bastian, bukan perkara mudah bermain dalam film yang diangkat dari sebuah novel legendaris itu.

Apalagi perannya sebagai Bidadari Angin Timur, mengharuskan Marsha Timothy mengenakan pakaian yang cukup berat.

"Kostum Bidadari Angin Timur beratnya sampai 10 kilo, lumayan berat kan," kata Marsha Timothy ditemui saat peluncuran teaser film Wiro Sableng di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (11/5/2018) malam.

Lantaran berat, gerakan yang harus dilakukan Marsha Timothy dalam sejumlah adegan menjadi sulit. 

"Untuk pakai jalan aja harus pelan-pelan, lama banget saya jalan, enggak bisa gesit," ujar Marsha Timothy.


Berat dan Sulit

Pemain film Wiro Sableng (Liputan6.com/ Faizal Fanani)

Selain berat, menggunakan pakaian itu juga sangatlah sulit. Sebab harus benar-benar sempurna agar mendapatkan hasil maksimal dari kostum yang dikenakan.


Lepas Jahitan

Marsha Timothy, Vino G.Bastian dan Lala Timothy di Press Conference Wiro Sableng (Nurwahyunan/Bintang.com)

"Saya sama Tim wardrobe lama untuk pakai baju aja. Bajunya itu harus dijait di badan, lepasnya harus lepas jahitannya jadi rada susah.

Meski begitu, Marsha Timothy tetap semangat saat menjalani proses syuting. Baginya, ini merupakan tantangan tersendiri buatnya saat menjalani syuting.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya