Liputan6.com, Jakarta - Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) bersama MSW Global menggelar pameran pendidikan luar negeri, World Post-Graduate Education Expo, di Jakarta Convention Centre (JCC), 12-13 Mei 2018.
"Ini dalam rangka Hari Pendidikan Nasional, Kemenristekdikti dan Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) berkolaborasi dengan MSW Global menyelenggarakan pameran pendidikan khusus pascasarjana satu-satunya di Indonesia," ujar Aunur Rony, perwakilan ADI di lokasi, Sabtu (12/5/2018).
Advertisement
Pantauan di lokasi, puluhan tenant dari kampus dalam negeri berkumpul dalam acara ini.
"Jadi Pameran Internasional Pendidikan ini juga ada beasiswa S2 dan S3 dari berbagai negara, tentunya terbuka untuk umum dan gratis," lanjut Aunur.
Selain itu, pembekalan materi softskills dan diskusi edukasi juga dilangsungkan dalam pameran selama dua hari ini.
"Ada cara mempersiapkan Test IELTS cara membuat tesis yang powerful oleh Kemenristekdikti, dan cara mendapatkan beasiswa," terang Aunur lagi.
Daftar Kampus Peserta
Daftar tenant peserta pameran:
Universitas Indonesia (Indonesia), Universitas Terbuka (Indonesia), Universitas Trisakti (Indonesia), London School of Public Relation (Indonesia), SBM Institut Teknologi Bandung (Indonesia), Institut Teknologi Bandung (Indonesia), Universitas Bunda Mulia (Indonesia), Indonesia International Institute for Life-Sciences (i3L) (Indonesia), Universitas Mercu Buana (Indonesia), Universitas Kristen Indonesia (Indonesia), IPMI International Business School (Indonesia).
Kampus luar negeri:
European Union (Eropa), Campus France (Prancis), Campus Spain (Spanyol), Nuffic Neso (Belanda), Leiden University (Belanda), Study Sweden (Swedia), Embassy Ireland (Irlandia), UCC Academy DAC (Irlandia), Sheffield University (United Kingdom), University of Reading (United Kingdom), University of Warwick (United Kingdom), Nottingham University (United Kingdom), Singapore Management University (Singapura), Nanyang Technological University (Singapura), National Institute of Education (Singapura), DAAD (Deutscher Akademischer Austauschdienst) (Jerman), University of Malaya (Malaysia), dan Education Malaysia (Malaysia).
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement