Jokowi Akan Berikan Keterangan Terkait Bom Surabaya

Presiden Jokowi sudah mendatangi tempat kejadian bom Surabaya.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 13 Mei 2018, 14:41 WIB
Presiden Jokowi menggelar jumpa pers mengenai kerusuhan di rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok (Liputan6.com/ Hanz Jimenez Salim)

Liputan6.com, Surabaya - Presiden Joko Widodo memantau langsung kejadian ledakan bom di Surabaya. Rencananya, ia akan menyampaikan keterangan resmi usai mendatangi lokasi kejadian.

Dari informasi yang diterima Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera, Jokowi sudah mendatangi tempat kejadian bom Surabaya. Selanjutnya Jokowi bergeser ke Rumah Sakit Dr Soetomo dan ke Rumah Sakit Bhayangkara.

"Kemudian akan memberikan keterangan resmi di Mapolda Jatim," kata Frans Barung di Mapolda Jatim, Minggu (13/5/2018).

Dia menegaskan, Presiden Jokowi akan menjelaskan tentang detail kronologi maupun data korban.

"Presiden juga akan ditemani oleh Menko Polhukam, Kepala BIN, dan Kapolri," ujar Frans Barung.

Frans Barung mengungkapkan jumlah korban bom Surabaya bertambah. Saat ini menjadi 11 orang.

"Update yang ingin kita sampaikan, satu meninggal dunia, jemaat gereja Santa Maria Tak Bercela Ngangel Madya, jadi total korban meninggal dunia ada 11," ujar Frans Barung.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya