9 Perawatan Kecantikan Super Cepat yang Bisa Dilakukan di Rumah

Simak di sini beberapa perawatan kecantikan super cepat yang bisa Anda lakukan di rumah, penasaran?

oleh Annissa Wulan diperbarui 15 Mei 2018, 08:15 WIB
Ilustrasi wanita cantik (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Perawatan kecantikan tidak harus mengeluarkan banyak biaya dan menghabiskan banyak waktu. Nyatanya, Anda bisa melakukan beberapa perawatan kecantikan ini di rumah.

Dilansir dari teenvogue.com, Senin (14/5/2018), berikut ini adalah beberapa perawatan kecantikan super cepat yang bisa Anda lakukan di rumah. Penasaran?

1. Semprotan wajah

Kulit kering mungkin adalah masalah yang paling umum dihadapi oleh banyak orang, apakah Anda salah satunya? Carilah semprotan wajah yang tidak hanya akan melembapkan kulit wajah, namun juga mengurangi munculnya pori-pori kulit.

2. Masker madu

Madu adalah cara terbaru, sekaligus terfavorit dalam perawatan kecantikan, karena dapat membersihkan pori-pori dan mengembalikan cahaya wajah. Madu kaya akan asam amino dan antioksidan yang sangat baik untuk kulit.

Biarkan masker madu menempel di wajah selama dua menit. Lakukan setiap hari untuk mendapatkan manfaat maksimal.

3. Masker rambut

Masker rambut adalah perawatan kecantikan terbaik yang bisa digunakan untuk mengatasi rambut kering. Selain itu, masker rambut sebagai perawatan kecantikan bisa membuat rambut terasa lebih lembut dan bebas dari keriting.

 

 


Perawatan kecantikan super cepat yang bisa dilakukan di rumah

Ilustrasi wanita cantik (iStockphoto)

4. Tisu pembersih makeup

Jika Anda tidak memiliki banyak waktu untuk membersihkan makeup, maka tisu pembersih makeup bisa menjadi solusi. Tisu ini praktis untuk digunakan sewaktu-waktu dan di mana saja.

5. Eksfoliator bibir

Saat ini banyak terdapat produk eksfoliator bibir yang jauh lebih mudah untuk diaplikasikan. Produk ini akan membantu Anda mengelupas kulit mati dan memperbaiki tekstur bibir.

6. Krim tangan

Anda bisa menaruh sedikit krim tangan di sebuah wadah, kemudian panaskan selama 10 detik di dalam microwave, baru aplikasikan di tangan. Bungkus tangan menggunakan handuk hangat agar kelembapan dari krim tangan meresap dengan baik.


Perawatan kecantikan super cepat yang bisa dilakukan di rumah

Ilustrasi perawatan kecantikan (iStockphoto)

7. Pembersih wajah

Carilah produk pembersih wajah yang memiliki kekuatan untuk menghilangkan kotoran dan kulit mati dari pori-pori. Selain itu, produk pembersih wajah terbaik juga dapat meratakan tekstur kulit wajah.

8. Serum

Serum berfungsi untuk membuat kulit wajah lebih bersinar. Selain itu, serum juga bisa berfungsi sebagai primer sebelum Anda mengaplikasikan makeup dan menambahkan hidrasi secara instan.

9. Spray kuku

Setelah mengaplikasikan lapisan dasar, Anda membutuhkan spray dengan formula yang bisa melindunginya. Spray ini berfungsi untuk melindungi lapisan dasar yang telah diaplikasikan sebelumnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya