Liputan6.com, Jakarta - Ketika melakukan pendekatan kepada lawan jenis, kita sering dinasehati untuk menghindari menyantap bawang putih demi mencegah bau mulut. Sejahat itukah bawang putih bagi kita?
Baca Juga
Advertisement
Ternyata, selain sebagai bumbu masakan yang tak hanya bikin setiap masakan terasa makin sedap dan nikmat, bawang putih memiliki beragam manfaat buat kesehatan maupun kecantikan.
Sebuah penelitian yang dilakukan di Universitas Nottingham, menemukan jika nutrisi dan senyawa aktif yang terkandung di dalam bawang putih bisa bermanfaat untuk mencegah risiko kanker, jantung hingga diabetes. Melansir dari Asiantown, kandungan sulfur yang terkandung di dalam bawang putih dianggap sangat baik dalam mencegah kanker hingga risiko jantung.
Dr. Peter Rose, seorang ahli yang tergabung dalam penelitian ini menjelaskan jika banyaknya senyawa aktif di dalam bawang putih terutama senyawa sulfur bermanfaat baik dalam menjaga kesehatan. Selain mencegah kanker, jantung juga diabetes, nutrisi yang terkandung dalam bawang putih juga sangat baik dalam menstabilkan tekanan darah dalam tubuh.
Dr. Peter Rose mengatakan, "Aku pikir bawang putih memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Ini sudah digunakan sejak ribuan tahun lalu untuk obat berbagai penyakit. Senyawa yang terkandung di dalam bawang putih bisa bekerja dengan baik dalam tubuh."
Mengingat begitu banyak manfaat bawang putih kesehatan, yuk semakin menyukai rempah satu ini. Usahakan untuk mengonsumsinya secara rutin dengan porsi yang tepat. Jadi, jangan sungkan dengan makanan sehat yang satu ini walaupun bisa menyebabkan bau tak sedap pada pernafasan.
Reporter:
Rohmitriasih
Sumber: Vemale.com
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: