Liputan6.com, Surabaya - Tim Brimob Polda Jawa Timur mendatangi lokasi rumah yang diduga tempat tinggal Tri Murtiono dan keluarganya, Selasa (15/5/2018). Keluarga Tri Murtiono adalah pengebom bunuh diri di gerbang Mapolrestabes Surabaya yang berada di kawasan Medokan Ayu.
Tim Brimob datang dengan kendaraan taktis penjinak bom dari Brimob Polda Jawa Timur. Saat ini, mereka bersiap melakukan penggeledahan, sementara Tim Inafis dari Labfor Polda Jatim juga sudah siap melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Advertisement
Dari pantauan Suara Surabaya di lokasi, beberapa orang Tim Brimob Polda Jatim yang memakai seragam hitam bersenjata lengkap, berjaga di garis polisi. Di sana terdapat dua lapis garis polisi untuk menandai batas teritori penanganan penggeledahan ini.
Mereka mengondisikan situasi untuk memperlancar penggeledahan yang akan dilakukan Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror. Di lain sisi, mereka juga memperluas teritori yang dibatasi garis polisi hingga 50 meter dari lokasi rumah terduga teroris.
Polisi juga memperketat penjagaan, terutama dari warga setempat yang mulai berkerumun untuk menyaksikan proses penggeledahan.
Petugas kepolisian bersama Satpol PP dan Linmas Surabaya yang berada di luar garis polisi meminta agar warga tidak mendekat.
Sampai saat ini, ada kemungkinan terdapat sisa-sisa bahan peledak di rumah terduga teroris.
Baca berita lainnya di Suarasurabaya.net.