FP2 MotoGP Prancis: Dovizioso Ungguli Marquez, Rossi Ketiga

Andrea Dovizioso merayakan kontrak baru di Ducati dengan mengukir waktu lap tercepat pada latihan bebas kedua MotoGP Prancis.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 18 Mei 2018, 20:30 WIB
Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso. (Twitter/Ducati Motor)

Le Mans - Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, membukukan waktu lap tercepat pada latihan bebas kedua MotoGP Prancis, di Sirkuit Le Mans, Jumat (18/5/2018).

Pada latihan bebas pertama, Dovizioso kalah cepat dari seterunya, Marc Marquez. Kali ini, giliran Dovi mengungguli Marquez yang menempati posisi kedua.

Dovizioso membukukan catatan waktu lap tercepat 1 menit 31,971 detik. Hasil itu sudah cukup untuk memecahkan rekor lap di Le Mans yang diukir Jorge Lorenzo pada kualifikasi 2016, dengan margin 0,004 detik. 

Pembalap Movinstar Yamaha, Valentino Rossi, mulai menunjukkan perkembangan positif. Setelah tercecer di posisi keenam pada FP1, The Doctor berhasil memperbaiki posisi. Dia menempati urutan ketiga.

Johann Zarco lagi-lagi menunjukkan konsistensi. Dia menempati urutan kelima, hanya turun dua level dibanding sesi pagi. Ini juga menjadi sinyal dia siap bersaing dalam perebutan podium di Le Mans.

Adapun posisi keempat ditempati rekan setim Rossi, Maverick Vinales. Lagi-lagi tiga pembalap Yamaha mampu masuk posisi enam besar.

Sirkuit Le Mans memang dikenal ramah untuk pembalap Yamaha. Bahkan musim lalu Yamaha nyaris finis 1-2-3. Sayangnya skenario gagal karena Rossi terjatuh pada lap-lap akhir. Yamaha menang melalui Vinales, sedangkan Zarco menempati posisi ketiga.

Komposisi delapan besar di latihan bebas kedua MotoGP Prancis dilengkapi oleh Jack Miller, Pol Espargaro, dan Dani Pedrosa.

 

 


Hasil FP2

1. Andrea Dovizioso (Ducati) 1 menit 31,936 detik 

2. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,168 detik

3. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) +0,243 detik

4. Maverick Vinales (Movistar Yamaha) +0,268 detik

5. Johann Zarco (Yamaha Tech 3) +0,343 detik

6. Jack Miller (Pramac Racing Ducati) +0,366 detik

7. Pol Espargaro (KTM) +0,478 detik

8. Dani Pedrosa (Repsol Honda) +0,530 detik

9. Aleix Espargaro (Aprilia) +0,636 detik

10. Jorge Lorenzo (Ducati) +0,640 detik

11. Cal Crutchlow (LCR Honda)  +0,650 detik

12. Tito Rabat (Avintia Racing) +0,681 detik

13. Danilo Petrucci (Pramac Racing Ducati) +0,711 detik

14. Andrea Iannone (Suzuki) +0,816 detik

15. Alex Rins (Suzuki) +0,867 detik

16. Alvaro Bautista (Angel Nieto Team) +0,915 detik

17. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +1,136 detik

18. Bradley Smith (KTM) +1,382 detik

19. Hafizh Syahrin (Yamaha Tech 3) +1,499 detik

20. Franco Morbidelli (Marc VDS) +1,731 detik

21. Scott Redding (Aprilia Racing) +1,894 detik

22. Karel Abraham (Angel Nieto Team) +2,006 detik

23. Thomas Luthi (Marc VDS Honda) +2,153 detik

24. Xavier Simeon (Avintia Racing) +2,375 detik 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya