Dapat Kucuran Rp 1,3 Triliun, HMD Bakal Dongkrak Pertumbuhan Nokia

HMD Global mendapatkan suntikan dana baru sebesar Rp 1,3 triliun dan akan menggunakannya untuk mendorong pertumbuhan bisnisnya.

oleh Andina Librianty diperbarui 23 Mei 2018, 14:30 WIB
Jajaran smartphone Nokia (Foto: screenshot)

Liputan6.com, Jakarta - HMD Global mendapatkan reaksi positif dari konsumen berkat kesuksesan jajaran smartphone dengan merek Nokia. Kucuran dana investasi baru yang didapatkan HMD Global diprediksi akan membuat perusahaan semakin agresif.

HMD Global mengumumkan telah mendapatkan suntikan dana sebesar US$ 1 juta atau setara Rp 1,3 triliun (asumsi kurs Rp 13.969 per US$ 1). Kucuran dana ini akan digunakan untuk mendorong pertumbuhan bisnisnya.

"Tujuan kami adalah menjadi salah satu pemain terkemuka di pasar smartphone global, dan kesuksesan awal kami memperkuat keyakinan bisa melanjutkan pertumbuhan pada 20018 dan seterusnya," ungkap CEO HMD Global, Florian Seiche, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (23/5/2018).

Investor baru yang menyuntikkan dana ke HMD Global, termasuk DMJ Asia Investment Opportunity dan anak usaha Foxconn, FIH Mobile. Jajaran produk HMD Global saat ini diproduksi oleh FIH Mobile.

HMD Global merupakan "pemilik" merek Nokia untuk ponsel. Perusahaan asal Finlandia ini membayar royalti untuk merek dan paten kepada Nokia Corp, tapi Nokia tidak memiliki investasi langsung di HMD.

HMD Global merupakan perusahaan yang didirikan oleh sejumlah mantan eksekutif Nokia dengan mengambil alih bisnis feature phone Nokia dari Microsoft pada 2016. Kemudian, perusahaan membuat kesepakatan dengan Nokia Oyj untuk dapat menggunakan merek tersebut pada smartphone.

Perusahaan sejauh ini telah merilis sejumlah smartphone Nokia, termasuk varian baru dari seri lawas Nokia 3310. Perusahaan dalam waktu dekat ini dijadwalkan akan merilis sejumlah smartphone baru Nokia.

Berdasarkan data Counterpoint Research, Nokia adalah merek dengan penjualan terbesar pada tahun lalu di kategori feature phone low-cost dan menduduki posisi 11 di pasar smartphone.


HMD Pertimbangkan Rilis Nokia X6 di Luar Tiongkok

Tampilan Nokia X6 yang baru saja meluncur di Tiongkok (sumber: nokia)

Nokia X6 merupakan smartphone terbaru yang dirilis HMD Global, tapi pemasarannya saat ini masih di wilayah Tiongkok. Namun, HMD Global diyakini akan merilis perangkat tersebut di luar Tiongkok.

Sebelum memutuskan penjualan Nokia X6 di luar Tiongkok, Chief Product Officer HMD, Juho Sarvikas, menggelar jajak pendapat di Twitter. Sarvikas meminta pendapat para pengguna Twitter untuk memilih, apakah Nokia X6 sebaiknya dirilis ke berbagai pasar lainnya atau tidak.

Saat berita ini diulis, 92 persen dari 8.527 suara menilai Nokia X6 sebaiknya dirilis ke berbagai pasar lain juga. Satu hari setelah jajak pendapat itu, Sarvikas menulis di akun Twitter miliknya, "Terima kasih semua! Hasil telah ditentukan." Pernyataan ini pun dinilai menggambarkan keputusan HMD untuk merilis Nokia X di luar Tiongkok.

Nokia X6 merupakan smartphone kelas menengah baru dari HMD. Smartphone ini memiliki layar berukuran 5,8 inci dengan resolusi FHD+ 1.080 x 2.280 piksel dan rasio aspek 19:9.

Spesifikasi lainnya termasuk prosesor octa-core Snapdragon 636, dual kamera 16MP dan 5MP, dan kamera depan 16MP. Smartphone ini melenggang dengan pilihan RAM yakni 4GB dan 6GB, serta memori internal 64GB.


Bersiap Rilis Smartphone Baru Nokia, HMD Sebar Undangan

Undangan HMD Global untuk acara pengumuman smartphone Nokia terbaru (Foto: screenshot via GSM Arena)

Setelah Nokia X6, HMD dilaporkan berencana merilis smartphone lain. Prediksi ini muncul disebabkan HMD mulai menyebarkan undangan acara pengumuman smartphone baru, yang dijadwalkan pada 29 Mei 2018 di Moscow, Rusia.

Sayangnya, HMD tidak mencantumkan informasi tentang produk yang akan diumumkannya.

Pada undangan itu hanya tertulis tentang tanggal, waktu, perwakilan dari HMD, serta tempat acara. CEO HMD, Florian Seiche, CMO Pekka Rantala dan CPO Juho Sarvikas, dipastikan hadir dalam acara tersebut.

Kendati tidak ada konfirmasi tentang nama produk, bocoran informasinya tetap bermunculan di internet. HMD kemungkinan akan mengumumkan tiga varian smartphone baru Nokia dengan nomor model TA-1075, TA-1105 dan TA-1116, dalam acara itu.

Pasalnya, ketiganya disebut telah mendapatkan persetujuan dari regulator di Negeri Beruang Merah.

Pihak HMD belum memberikan kepastian tentang nama dari masing-masing nomor model smartphone tersebut. Namun, seorang eksekutif HMD sempat mengonfirmasi, perusahaan sedang menyiapkan varian baru dari Nokia 2, 3 dan 5, sehingga ada kemungkinan yang akan diumumkan pada akhir bulan ini adalah ketiganya.

(Din/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya