Alasan Gomez Beri Debut Gelandang Muda Persib

Persib menang 3-0 atas PSM Makassar.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 25 Mei 2018, 08:00 WIB
Pelatih Persib, Mario Gomez, tampak kecewa saat pertandingan melawan PSM pada laga Piala Presiden di Stadion GBLA, Bandung, Jumat (26/1/2018). Persib takluk 0-1 dari PSM. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Bandung - Mario Gomez membeberkan alasan memasang gelandang muda Persib, Agung Mulyadi dalam laga melawan PSM Makassar, Rabu (23/5/2018). Ia menilai pemain muda punya kesempatan yang sama besar untuk bermain di setiap laga Tim Maung Bandung.

Agung menjalani laga debutnya dengan menggantikan Jonathan Bauman. Masuk pada menit ke-88, Gomez menilai Agung punya potensi di skuatnya.

Dalam laga itu sendiri, Persib menang dengan skor 3-0. Dua gol disumbangkan Ezechiel N'Douassel sedangkan satu gol dicetak Bauman.

"Dia (Agung) terus bekerja keras selama ini. Banyak peningkatan selama proses latihan," kata Gomez seperti dilansir laman resmi Persib.

"Saya rasa kemarin adalah saat yang tepat untuk memberinya kesempatan," ujar Gomez menambahkan.

 

 


Tetap Kerja Keras

Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez (Liputan6.com / Kukuh Saokani)

Meski demikian, Gomez berharap Agung tak cepat puas sudah menjalani debut bersama tim senior.

"Tetap bekerja keras, apalagi untuk pemain dengan usia muda seperti dia. Masih banyak waktu untuk terus meningkatkan kemampuan," ujarnya.


Pemain Muda Lain

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez saat melawan Mitra Kukar pada laga Liga 1 Indonesia di GBLA, (8/4/2018). Persib Bandung menang 2-0. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Selain Agung, Gomez tak menutup peluang untuk memberikan kesempatan bagi pemain muda lainnya.

"Seperti yang pernah saya katakan sebelumnya, tidak ada pemain bintang di sini. Semua harus siap bermain dalam berbagai situasi. Saya yakin, akan banyak pemain muda hebat nantinya," kata Gomez.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya