Menko Luhut Yakin Perry Warjiyo Bisa Jaga Ekonomi RI

Menko Bidang Kemaritiman Perry Warjiyo optimistis bos baru BI, Perry Warjiyo bisa membawa ekonomi Indonesia lebih kuat.

oleh Septian Deny diperbarui 24 Mei 2018, 20:30 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menilai Perry Warjiyo merupakan orang yang pas menduduki kursi Gubernur Bank Indonesia (BI). Perry menggantikan Agus Martowardojo yang telah habis masa jabatannya.

Luhut mengatakan, Perry memiliki pengalaman yang cukup untuk memimpin bank sentral. Selain itu, Perry juga berasal dari BI sehingga paham kondisi di internal.

‎"Bagus saya kira. Kalau Pak Perry Warjiyo jadi Gubernur BI, menurut saya dia orang baik, dan saya kira pengalamannya cukup tinggi untuk itu," ujar dia di Kantor Kemenko Maritim, Jakarta, Kamis (24/5/2018).

Lebih jauh mantan Menko Bidang Politik, Hukum, dan HAM itu berharap, Perry bisa membantu ekonomi Indonesia menjadi lebih kuat. Terlebih dalam menghadapi gejolak ekonomi global.

"Ya saya pikir, berharap tentu dia bisa bikin lebih baik lagi BI. Apalagi dalam keadaan sekarang, Amerika mem-bullish ini kita Indonesia bisa tetap survive dengan baik. Tapi kita lihat hari ini market juga menguat ya," jelas dia.

Selain itu, Luhut juga menyampaikan apresiasinya kepada Agus Martowardojo. Menurut dia Agus telah menunjukkan kinerja yang baik selama memimpin BI.‎

"Dan saya juga terima kasih untuk Pak Agus Martowardojo, selesai masa jabatannya dengan baik," tandas dia.


Perry Warjiyo Resmi Jadi Gubernur BI

Perry Warjiyo diambil sumpah jabatan saat dilantik sebagai Gubernur BI di Gedung Mahkamah Agung, Jakarta, Kamis (24/5). Perry resmi menjabat sebagai Gubernur BI menggantikan Agus Martowardojo yang habis masa jabatannya. (Merdeka.com/Iqbal Nugroho)

Perry Warjiyo resmi dilantik sebagai Gubernur Bank Indonesia (BI). Hal tersebut ditandai dengan pengucapan sumpah di hadapan Ketua Mahkamah Agung (MA) Hatta Ali.

Pengangkatan Perry sebagai Gubernur BI berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 70/P/2018 yang ditetapkan di Jakarta pada 16 April 2018.

‎"Sebelum memangku jabatan, saudara wajib mengucapkan sumpah. Bersediakah saudara mengucapkan sumpah menurut agama saudara?" ujar Ketua MA Hatta Ali di Gedung MA, Jakarta, Kamis (24/5/2018).

"Bersedia," jawab Perry.

"Bahwa saya akan melaksanakan tugas sebagai Gubernur Bank Indonesia dengan sebaik-baiknya. Saya akan setia terhadap konstitusi dan haluan negara," lanjut dia.

Sebelumnya, Perry Warjiyo terpilih sebagai Gubernur BI setelah lolos uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi XI DPR RI. Perry merupakan calon tunggal Gubernur BI yang diajukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada DPR.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya