Liputan6.com, Jakarta Tatkala janin sudah berusia 7 bulan, hal itu merupakan momen yang menggembirakan.
Di usia ini, janin telah tumbuh dengan sempurna.
Advertisement
Sang ibu juga tengah menunggu proses kelahiran.
Tetapi, sang ibu harus membopong janin yang jauh lebih berat di usia itu.
Saat janin berusia 7 bulan di dalam kandungan, dianjurkan orangtua banyak memohon kebaikan kepada Allah.
Salah satunya dengan membaca doa di bawah ini.
Allahumma Ya Mubarik, barik lana fil 'umuri war rizqi wad dîni wad dunya wal waladi. Allahumma ya Hafidzu, ihfadz waladi ma dama fi bathni ummihi wasyfihi ma'a ummihi Anta asy-syafi la syifa'an illa syifauka wa la tuqaddirhu saqaman wa lâ mahruman. Allahumma shawwir ma fî bathniha shuratan hasanatan jamîlatan kamilatan wa tsabbit fi qalbihi imanan bika wa bi rasulika fiddunya wal akhirah. Allahumma thawwil 'umurahu wa shahhih jasadahu wa hassin khuluqahu wafshah lisanahu wa ahsin shautahu liqira-atil qur'ani wal haditsi bi jahi sayyidil mursalin.
Artinya:
"Ya Allah Sang Pemberi Berkah, berkahi kami dalam umur, rizqi, agama, dunia, dan anak. Ya Allah Sang Penjaga, jaga anakku selama dia berada di perut ibunya, beri kesehatan pada dia dan ibunya. Engkau Sang Pemberi Kesehatan. Tiada kesehatan kecuali dari-Mu, tiada yang bisa mentakdirkan sakit dan bahaya. Ya Allah, bentuklah janin yang ada di perut ibunya dengan rupa yang baik, indah, dan sempurna. Tetapkan dalam hatinya keimanan pada-Mu dan rasul-Mu di dunia dan akhirat. Ya Allah, panjangkan umurnya, sehatkan jasadnya, baguskan akhlaknya, fasihkan lisannya, merdukan suaranya untuk membaca Alquran yang mulia dan hadis, dengan berkah derajat sang penghulu para utusan."
Sumber: Dream.co.id