Liputan6.com, Jakarta - Angga Wijaya akhirnya berhasil meluluhkan kembali hati sang istri, Dewi Perssik. Pria 31 tahun itu meminta maaf kepada Dewi di salah satu program talkshow televisi swasta.
Dengan ketulusan hati, Angga Wijaya berjanji tidak akan mengulangi perbuatan seperti itu. Angga juga berharap dirinya bisa menjadi imam yang baik bagi Dewi Perssik.
Baca Juga
Advertisement
"Aku tahu aku salah, aku minta maaf yah... Aku janji tidak akan terulang seperti itu lagi... Sekarang, bantu Aa untuk menjadi imam yang baik buat kamu. Untuk jadi pemimpin yang bijak buat kamu," ujar Angga kepada Dewi Perssik.
Sayangnya, setelah Angga minta maaf di televisi, berbagai respon negatif pun bermunculan. Bahkan tidak sedikit orang yang menganggap pertengkaran Dewi Perssik dengan Angga hanya rekayasa.
Menutup Komunikasi
Mengetahui hal itu, Dewi Perssik pun angkat bicara. Diakuinya, ia langsung menutup akses komunikasi dengan Angga setelah mengetahui percakapan Angga dengan temannya.
"Sy memang menutup komunikasi ketika itu stlh tau chat suami sy dg laki2 PT Fitness yg memberikan wanita yg sblmnya becanda ttg perempuan dan sayur lodeh (istri) atau sayur2an yg lain atau wanita lain," ungkap wanita yang akrab disapa Depe tersebut.
Advertisement
Istri yang Waras
Sebagai wanita yang memiliki pemikiran normal, Dewi Perssik tentunya tidak sudi dengan sengaja menjadi bahan gurauan seperti yang dilontarkan Angga. Menyamakan istri dengan sayur-sayuran.
"Istri yang baik dan waras ga akan mau settingan berantem dan disamakan dengan sayur lodeh sedangkan wanita lain tumis kangkung atau sayur yg lain," paparnya.
Pisah Rumah
Bukan hanya komunikasi, Dewi Perssik juga mengaku hampir satu bulan tidak serumah dengan Angga sejak masalah itu terjadi.
"Kita sudah hampir sebulan (tidak serumah)," ujar Dewi Perssik saat hadir di salah satu program talkshow televisi swasta, Rabu (30/5/2018) kemarin.
Advertisement
Belajar Sabar
Di sisi lain, dengan adanya masalah ini Dewi Perssik belajar untuk menjadi istri yang lebih sabar. Namun Depe berharap Angga bisa menjaga kesetiaannya sebagai seorang suami.
"Seandainyapun sy memaafkan suami sy... Sy bljr menjadi istri yg sabar dan layaknya wanita yg bljr bertakwa utk bs memaafkan. Tapi ingat jangan diulangi lagi... kesetiaan buat sy dalam setiap hubungan rumah tgg itu penting. @anggawijaya88," katanya.