Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi menyerahkan 3.026 sertifikat tanah untuk masyarakat di Asrama Haji, Kota Bekasi, Kamis (31/5/2018). Rinciannya, 1.500 sertifikat untuk warga Jakarta Timur, 526 untuk warga Kabupaten Bekasi, dan 1.000 lainnya kepada masyarakat Kota Bekasi.
Saat memberikan sambutan, Jokowi mengingatkan warga yang hadir bahwa pesta demokrasi akan berlangsung dalam waktu dekat. Perhelatan itu akan berupa pemilihan bupati, gubernur, wali kota, maupun presiden.
Advertisement
Dalam menghadapi kontestasi politik itu, warga diimbau agar tidak mudah terprovokasi kata-kata politikus.
"Jangan dikompor-kompori politikus mau," pesan Jokowi.
Mantan Gubernur ini juga mengingatkan, warga harus dewasa dalam berpolitik. Warga perlu memilih pemimpin yang tepat.
"Pilih yang baik," kata Jokowi.
Jaga Tali Silaturahmi
Tak hanya itu, warga diminta untuk menjaga tali silaturahmi dengan tetangga walaupun berbeda pilihan politik. Jangan sampai karena pesta demokrasi, warga tidak saling sapa dan bertikai.
"Jangan mau dikompori. Dengan tetangga tidak sapa, antarkampung tidak rukun karena kompor-kompor ini," ucapnya.
Dalam acara penyerahan sertifikat tanah ini, Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Badan Pertanahan Nasional Sofyan A. Djalil. Hadir juga Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana dan Bupati Bekasi Neneng Hassanah Yasin.
Reporter: Titin Supriyatin
Saksikan video pilihan di bawah ini
Advertisement