Liputan6.com, Jakarta - Niat dan motivasi merupakan dua elemen utama yang membuat kita berhasil dalam pekerjaan kita.
Walau sudah memantapkan niat, terkadang ada saja sesuatu yang menggoyang motivasi kita. Akibatnya, pikiran kita tidak bisa fokus dan malah melupakan tujuan kita melakukan suatu tugas.
Baca Juga
Advertisement
Di saat sedang down dan kehilangan motivasi, terkadang kita merasa linglung dan tak tahu harus mengambil tindakan apa, sehingga kita gampang dimanipulasi untuk dijerumuskan ke hal-hal yang belum tentu positif.
Contohnya, minum alkohol, atau membeli obat-obatan seperti obat antidepresan, obat tidur, dan sejenisnya.
Tidak perlu melakukan hal itu, karena dalam ajaran Islam sudah banyak kisah-kisah dan kata-kata mutiara yang dapat membangkitkan semangat kamu.
Berikut tiga aplikasi yang dapat membangkitkan motivasi saat sedang bersedih.
1. 365 Kata Mutiara Islam
Dalam aplikasi ini, terdapat kata-kata motivasi Islami yang dapat menemani tiap hari selama 365 hari.
Ketika membuka aplikasi, pengguna akan disambut sebuah kutipan penambah semangat.
Saat sedang butuh motivasi, bukalah aplikasi ini untuk menemukan kata-kata mutiara Islami yang di antaranya berasal dari tokoh-tokoh berpengaruh di dunia Islam.
Cek aplikasinya di sini.
Advertisement
2. Kumpulan Kisah Abu Nawas
Siapa yang tidak kenal nama Abu Nawas? Tokoh kelahiran Persia ini menjadi sosok legendaris di khazanah Islam dunia karena keahliannya sebagai penyair.
Cerita-cerita kecerdikan Abu Nawas dalam rezim Sultan Harun Al-Rasyid, telah akrab di kalangan banyak umat Islam.
Kisah Abu Nawas tidak sekadar lucu-lucuan, tetapi memberikan inspirasi bahwa setiap kesulitan memiliki jalan keluar yang didapat melalui kreativitas.
Ingin berkenalan atau bernostalgia dengan kisah Abu Nawas? Cek aplikasinya di sini.
3. Motivasi Islam Terbaru
Aplikasi Motivasi Islam Terbaru memiliki tiga fitur: Motivasi Islam, Cerita Islami, dan Kata-kata Bijak.
Yang menarik dari aplikasi ini adalah memberikan pencerahan lewat cerita dan pengalaman, sehingga terasa lebih dekat ke hati pembaca.
Motivasi dalam aplikasi ini tidak sekadar dalam hal agama, tetapi seputar kehidupan sehari-hari yang menyangkut pekerjaan dan pergaulan.
Aplikasi ini juga cocok bagi mereka yang ingin mendapat tambahan semangat agar hatinya lebih mantap dalam berusaha.
Cek aplikasinya di sini.
Memang, aplikasi-aplikasi tidak akan menyelesaikan semua masalahmu, tapi tidak ada salahnya mencoba menambah semangat lewat cara-cara yang baik seperti membaca kisah-kisah Islami yang inspiratif.
(Tom/Jek)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Advertisement