Pengunjung CFD Serbu Layanan SIM Keliling di Bundaran HI

Kombes Yusuf menyatakan, dibukanya gerai perpanjangan SIM memang diperuntukan untuk memudahkan akses masyarakat.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 03 Jun 2018, 09:32 WIB
Pengunjung CFD datangi Samsat keliling di Bunderan HI.

Liputan6.com, Jakarta - Gelaran car free day (CFD) Jakarta terasa lengang saat Ramadan. Pantauan di lapangan, pukul 08.15 WIB di sepanjang Jalan Sudirman hingga Jalan MH Thamrin, tak ada hiruk pikuk pawai atau pun gerakan kampanye komunitas seperti biasanya.

Kondisi sedikit berbeda dijumpai di Bundaran Hotel Indonesia (HI). Tepat di sebelah pos polisi, terdapat mobil pelayanan SIM (surat izin mengemudi) keliling. Puluhan pengunjung mengantre untuk perpanjang masa aktif SIM.

"SIM saya sudah mau jatuh tempo pas tanggal lebaran, jadi perpanjang sekarang saja," kata Kardiman warga Tanah Abang yang sedang mengantre untuk cetak SIM baru, Minggu (3/6/2018).

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf  menyatakan, dibukanya gerai perpanjangan SIM memang diperuntukan untuk memudahkan akses masyarakat.

"Pelayanan ini dibuka untuk melayani masyarakat yang sehari sibuk bekerja," kata Kombes Yusuf.

Pelayanan SIM keliling di wilayah CFD Bundaran HI dibuka dari pukul 04.00 WIB sampai 10.00 WIB. Begitu juga pekan depan, mengingat minggu besok adalah pekan terakhir sebelum memasuki libur Idul Fitri dan cuti bersama.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya