Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung optimistis bisa mengalahkan PSMS Medan dalam laga lanjutan kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama bukalapak di Stadion Teladan, Medan, Selasa (5/6/2018) mendatang. Jelang laga ini, Persib membawa modal penting.
Skuat Maung Bandung nyaris turun dengan kekuatan penuh. Ini termasuk empat pemain yang sempat absen saat dikalahkan Bhayangkara FC pekan lalu, yaitu Ezechiel N'Douassel, Supardi, Victor Igbonefo dan Febri Hariyadi.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez mengatakan kehadiran empat pemain kunci tersebut membuat kekuatan Persib bertambah.
"Eze (Ezechiel Ndouassel) dan Supardi sudah bisa bermain Selasa nanti. Hari ini datang dua pemain lain (Victor Igbonefo dan Febri Hariyadi). Itu sangat positif buat kita," kata Mario Gomez, seperti dilansir situs resmi klub.
Tekanan Mental
Gomez memberi jaminan anak asuhnya mempunyai modal untuk bisa mendulang tiga angka di markas tim berjuluk Ayam Kinantan. Masalah guncangan mental usai kekalahan pertama di kandang sendiri dipastikan sudah mampu diatasi.
"Kami kalah di pertandingan kemarin dan kita sudah berpikir untuk pertandingan selanjutnya dan itu sangat penting buat kami," kata dia.
Advertisement
Siap Beri Kejutan
Mantan asisten pelatih Inter Milan itu mengatakan menghadapi PSMS Medan bukan menjadi pekerjaan mudah. Sang lawan, sempat memberikan kejutan dengan mengalahkan Persib di ajang Piala Presiden 2018 lalu.
Tentunya Persib enggan mengulangi kesalahan yang sama dan akan melakukan segala cara agar bisa mewujudkan target tiga poin.
"Semua pemain siap. Kita tidak ingin kejadian di Piala Presiden terulang dan ini pertandingan berbeda. Kita harus belajar dari kesalahan sebelumnya," katanya.