Jadwal MotoGP Catalunya 2018 di Montmelo

Rossi adalah pengoleksi terbanyak kemenangan MotoGP Catalunya.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 05 Jun 2018, 10:45 WIB
Ilustrasi persaingan pada MotoGP 2018. (JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP)

Liputan6.com, Montmelo - Sudah enam seri yang dihelat pada MotoGP 2018. Kini, saatnya publik menyaksikan seri ketujuh yang menghelat MotoGP Catalunya 2018 di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Montmelo, 17 Juni 2018.

Hingga seri keenam, persaingan dalam kejuaraan MotoGP 2018 terbilang cukup sengit. Awalnya, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez seakan tak memiliki pesaing dalam kejuaraan. Namun, kondisinya kini berubah.

Hal itu menyusul hasil pada MotoGP Italia di Sirkuit Mugello. Di luar dugaan, Marquez meraih hasil buruk pada balapan tersebut. Sempat terjatuh, The Baby Alien hanya mampu menyelesaikan balapan dengan finis di urutan ke-16.

Kini, Marquez mendapat sedikit tekanan dari pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. Merebut podium ketiga MotoGP Italia, Rossi kini duduk di urutan kedua klasemen. Dengan koleksi 72 poin, kini Rossi hanya terpaut 23 poin dari Marquez.

 


Jadwal MotoGP Catalunya

15 Juni 2018

FP1: 14.55-15.40 WIB

FP2: 19.05-19.50 WIB

 

16 Juni 2018

FP3: 14.55-15.40 WIB

FP4: 18.30-19.00 WIB

Q1: 19.10-19.25 WIB

Q2: 19.35-19.50 WIB

 

17 Juni 2018

WUP: 14.40-15.00 WIB

Balapan: 19.00 WIB


Klasemen MotoGP 2018

1. Marc Marquez : 95

2. Valentino Rossi: 72

3. Maverick Vinales: 67

4. Andrea Dovizioso: 66

5. Johann Zarco: 64

6. Danilo Petrucci: 63

7. Andrea Iannone: 60

8. Cal Crutchlow: 56

9. Jack Miller: 49

10. Jorge Lorenzo: 41

11. Alex Rins: 33

12. Dani Pedrosa: 29

13. Tito Rabat: 27

14. Pol Espargaro: 23

15. Alvaro Bautista: 19

16. Hafizh Syahrin: 17

17. Franco Morbidelli: 17

18. Aleix Espargaro: 13

19. Takaaki Nakagami: 10

20. Bradley Smith: 7

21. Mika Kallio: 6

22. Scott Redding: 5

23. Karel Abraham: 1

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya