Liputan6.com, Jakarta - Ayu Ting Ting bisa dibilang sebagai salah satu artis yang memiliki segudang aktivitas. Selain bernyanyi, ia juga disibukkan dengan kegiatan memandu program acara di berbagai stasiun televisi.
Agenda padat ini membuat Ayu Ting Ting tak bisa maksimal mengurus anaknya, Bilqis Khumairah Razak, selama sehari penuh. Alhasil, tugas merawat sang buah hati dilimpahkan pada ayahanda Ayu Ting Ting, Abdul Rozak; dan ibunya, Umi Kalsum.
Melalui saluran YouTube RA Pictures, Ayu Ting Ting mengungkap bahwa ayahnya mendapat imbalan atas tugasnya merawat Bilqis Khumairah Razak. Entah pernyataan ini hanya gurauan semata atau benar adanya.
"Kalau ibu sudah capek juga ngurus Bilqis. Bilqis kalau sekolah juga ayah yang ngurusin, yang mandikan, yang rapikan. Ayah top dah. Tapi digaji dia maunya, kalau enggak digaji dia enggak mau," ujar Ayu sembari tertawa.
Baca Juga
Advertisement
Urus Cucu
Pernyataan Ayu Ting Ting pun langsung ditanggapi oleh Abdul Rozak. Pria paruh baya ini mengakui hal tersebut. Ia bahkan selalu memberi laporan pada pelantun "Sambalado" itu seusai mengurus cucunya.
"Kalau habis mandiin Bilqis kan ayah sisirin tuh mau sekolah. 'Tuh nak, tuh ayah enggak makan gaji buta'," kata pria yang akrab disapa Ayah Rozak itu tersenyum.
"Dikirimin foto-fotonya, kalau sudah rapi pakai baju sekolah, pakai sepatu, rambutnya rapi dikuncir, kan ayah yang nguncir-nguncirin, sudah langsung dikirim. 'Tuh anak kamu rapi, gajinya sudah kan ayah laksanakan. Enggak gaji buta ya nak'," Ayu seraya menirukan ucapan ayahnya.
Advertisement
Perhatian
Bukan hanya mengurus Bilqis, Abdul Rozak juga sangat perhatian terhadap Ayu Ting Ting. Sang ayah sering mengirim makanan ke lokasi syuting demi menyenangkan hati anak tercintanya.
"Dia kalau sudah kirim makan telepon. 'Nak barusan ayah sudah kirimin makanan ya nak. Itu kan hasil dari gaji, ayah masakin dah. Tapi tahun depan naiklah.' Ya Allah ya, duit gue juga semua elu yang pegang. Mau naik gimana lagi," imbuhnya.