Indonesia Gantikan Kazakhstan Jadi Anggota Tidak Tetap DK PBB

Salah satu fokus Indonesia adalah memperkuat perdamaian dunia dan penyelesaian konflik dengan cara dialog.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 09 Jun 2018, 06:43 WIB

Liputan6.com, Jakarta Sidang pemilihan Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB periode 2019-2020 di New York, Amerika Serikat, selesai digelar Jumat malam Waktu Indonesia Barat.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (9/6/2018), melalui proses pemilihan tertutup, Indonesia terpilih sebagai Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB mewakili Asia Pasifik menggantikan Kazakhstan.

Indonesia memperoleh 144 suara dari 190 negara anggota PBB yang hadir atau melebihi syarat minimal 2/3 jumlah anggota PBB sebesar 127 suara. Empat negara lain yang menjadi Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB adalah Jerman, Belgia, Afrika Selatan, dan Republik Dominika.

Salah satu fokus Indonesia seperti yang disampaikan Menlu Retno Marsudi dalam videoconference di Kementrian Luar Negeri di Jakarta adalah memperkuat perdamaian dunia dan penyelesaian konflik dengan cara dialog.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya