Apakah Tempat Kerja Bikin Anda Gemuk?

Dari survei terbaru, tempat kerja dapat membuat Anda gemuk, yang dipengaruhi dari makanan yang dikonsumsi.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 12 Jun 2018, 13:30 WIB
Apakah tempat kerja membuat Anda gemuk? (iStockphoto)

Liputan6.com, Amerika Serikat Tempat kerja ternyata bisa membuat seseorang jadi gemuk. Ini dikarenakan rekan-rekan kerja Anda kerap menawarkan makanan. Misal, saat pagi hari, Anda ditawarkan donat. Selang beberapa menit kemudian, rekan kerja memberi tahu, ada kue lezat.

Sebuah survei pemerintah federal Amerika terbaru menemukan, sekitar seperempat orang Amerika memeroleh hampir 1.300 kalori di tempat kerja setiap minggu. Lebih buruk lagi, survei hanya memasukkan makanan yang tidak dimasak oleh rekan kerja sendiri.

Menurut peneliti Stephen Onufrak, ahli epidemiologi di Centers for Disease Control and Prevention AS, kebanyakan makanan dibeli dari luar. Contoh makanan tersebut yakni pizza, salad, kue, dan kentang goreng, dilansir dari WebMD, Selasa (12/6/2018).

Seluruh makanan itu mengandung banyak kalori. Ada juga sandwich dan minuman ringan.

Onufrak mengatakan, makanan yang diperoleh di tempat kerja kemungkinan juga dibeli di kantin tempat kerja.

 

 

Simak video menarik berikut ini:


Tawarkan makanan sehat

Tempat kerja membuat gemuk. (iStockphoto)

Survei tempat kerja dan gemuk ini melibatkan lebih dari 5.200 orang dari kelompok perwakilan nasional. Mereka menjawab survei dari Departemen Pertanian AS pada tahun 2012 dan 2013.

Para partisipan menjawab pertanyaan tentang makanan yang mereka makan di tempat kerja selama tujuh hari. Mereka hanya melaporkan makanan yang diperoleh di tempat kerja, tapi tidak mengatakan, apakah mereka memakan makanan atau tidak.

Ahli gizi Samantha Heller mencatat, menawarkan makanan sehat lebih bermanfaat. Ini karena karyawan dapat makan dengan baik dan akan merasa lebih sehat. Mereka akan punya lebih banyak energi dan fokus lebih baik.

"Ketika kita memberi makan tubuh dengan baik, tubuh dan otak merespons," kata Heller.


Bawa makanan sendiri

Anda bisa membawa makanan sendiri. (Sumber Foto: Instagram.com/@asa76ka2)

Ada juga pertanyaan, bagaimana jika tempat kerja tidak menawarkan pilihan makanan yang sehat?

Pilihan terbaik mungkin membawa makan sendiri, saran Heller. Anda menjadi lebih sehat dan hemat uang.

Penelitian ini dipresentasikan pada konferensi tahunan American Society for Nutrition di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat minggu ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya