Liputan6.com, Jakarta - Piala Dunia 2018 digelar Kamis (14/6/2018) di Rusia. Total 32 tim peserta bakal turun gelanggang, berjibaku, saling mengalahkan untuk menjadi yang terbaik di dunia.
Brasil, Jerman, Argentina, Spanyol, Inggris, Prancis dan Portugal adalah negara-negara yang dijagokan untuk jadi juara di Pesta Bola Rusia ini. Tapi, jangan lupakan juga aksi-aksi kuda hitam seperti Belgia, Denmark, Portugal, bahkan Mesir yang siap membuat kejutan di Piala Dunia 2018.
Baca Juga
Advertisement
Maka itu, total 64 pertandingan yang akan digelar, dipastikan semuanya bernilai kelas satu. Sebab, setiap tim sudah akan tampil habis-habisan di setiap pertandingan.
Jangan lewatkan pula berita-berita terkait aksi gemilang bintang-bintang lapangan hijau terkini yang merumput di Piala Dunia 2018. Penampilan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Paul Pogba, Eden Hazard, Mohamed Salah, dan sejumlah pemain bintang lainnya akan membuat Piala Dunia kali ini semakin berwarna.
Jangan sampai ketinggalan, simak laporan lengkap Piala Dunia hanya di sini.