Liputan6.com, Jakarta Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno menyempatkan diri untuk berkunjung dan bersilaturahmi ke kediaman beberapa tokoh-tokoh penting di Indonesia. Salah satunya, mantan Presiden kelima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri.
Sandiaga menegaskan, dalam pertemuan dengan para tokoh itu tak satu pun yang membahas tentang politik di Indonesia.
Advertisement
"Pokoknya kita lihat enggak ada afiliasi partai, enggak ada afiliasi ideologi. Semuanya membaur," kata Sandiaga di Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan, Jumat (15/6/2018) malam.
Sandiaga menyebut saat bertemu dengan Megawati dirinya lebih banyak membahas soal tanaman. Ketua Umum PDIP itu meminta agar Sandiaga mempercantik taman kota.
"Sama Bu Mega pas ketemu bicara pertamanan, beliau cinta dengan taman. Lebih dipercantik gitu tamannya, lalu ruang terbuka dengan masyarakat," jelas Sandiaga.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno datang bersilaturahmi ke rumah Presiden RI kelima, Megawati Soekarnoputri di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (15/6/2018). Sandi datang bersama istrinya, Nurasia Uno sekitar pukul 13.14 WIB.
Sandiaga berada di dalam rumah Megawati sekitar 30 menit. Ia keluar sekitar pukul 13.45 WIB.
Saksikan video pilihan di bawah ini: