Aktivitas Gunung Sinabung Tinggi, Warga Diminta Waspada

Banyaknya material debu vulkanik terlihat di seluruh kaca mobil yang terparkir.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 17 Jun 2018, 06:13 WIB

Fokus, Karo - Aktivitas Gunung Api Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, masih cukup tinggi. Bahkan hembusan yang membawa material abu vulkanik mengakibatkan kota wisata berastagi terpapar debu vulkanik.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Minggu (17/6/2018), banyaknya material debu vulkanik terlihat di seluruh kaca mobil yang terparkir. Bahkan warga juga menggunakan masker untuk menghindari dampak abu vulkanik Gunung Sinabung.

Akibat masih tingginya aktivitas Sinabung, warga terus diimbau untuk tetap waspada dan tetap mematuhi larangan memasuki zona merah yang telah di rekomendasikan. Warga diminta juga selalu memakai pelindung mata dan masker jika beraktivitas di luar rumah.

Saat ini aktivitas Gunung Sinabung masih berada di level empat atau awas.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya