Beli iPhone Seharga Rp 12 Juta, Wanita Ini Malah Dapat yang Abal-Abal

Niat hati membeli iPhone 8 seharga Rp 12 jutaan, wanita ini malah tertipu dan mendapatkan smartphone Android.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Jun 2018, 20:00 WIB
Sebuah iPhone 8 terbaru dipajang di gerai iBox, Central Park, Jakarta, Jumat (22/12). iPhone 8, iPhone 8 Plus, dan iPhone X dijual dengan harga 15 hingga 20 juta rupiah tergantung kapasitas memori. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Membeli barang secara online memang praktis dan menyenangkan. Selain cepat, tak jarang kita bisa mendapatkan barang dengan harga murah.

Namun, tak sedikit yang menerima barang tidak sesuai dengan keinginan. Seperti yang dialami seorang wanita yang satu ini.

Dilansir dari World of Buzz, Rabu (20/6/2018), wanita asal Malaysia ini ingin membeli iPhone 8 dari e-Commerce terkenal.

iPhone 8 yang dipesan adalah ponsel berwarna perak, tetapi yang datang adalah yang berwarna emas.

Ketika dicek, ternyata iPhone seharga 3.499 ringgit (Rp 12 jutaan) yang diterima adalah barang palsu.

“Sejak jadi fans iPhone selama bertahun-tahun dan beberapa generasi, saya percaya dengan salah satu kemampuan saya untuk mengecek bahwa iPhone yang diterima barang palsu,” kata dia.

Ia pun semakin yakin kalau iPhone yang diterimanya adalah barang palsu setelah mengetahui keterangan ponsel di perangkatnya tak sesuai dengan yang dipesan.

Misalnya, iPhone yang dibelinya berkapasitas 64 GB, namun yang diterimanya itu 256 GB. Dia juga semakin yakin bahwa iPhone yang dibeli adalah iPhone tiruan.

 


Sistem Operasi Android

Bisa dibilang, beli iPhone bekas itu lebih susah ketimbang beli smartphone Android.

Terlebih, sistem operasi iPhone ini adalah Android, bukan iOS. Toko aplikasi yang ada di dalam iPhone ini adalah Google Play Store, bukan Apps Store.

Hal ini diketahui ketika ia mengecek fitur untuk memperbarui aplikasi iPhone.

Alhasil, wanita tersebut ini mengunggah kekecewaannya di Facebook. Dia juga mewanti-wanti konsumen lainnya untuk berhati-hati dalam membeli barang secara online.

Kabar ini terdengar juga ke telinga e-Commerce yang bersangkutan. E-Commerce yang tidak disebutkan namanya itu, akhirnya menggantinya dengan barang asli ditambah dengan kupon 100 ringgit (Rp 349 ribuan). 

Reporter: Arie Dwi Budiawati

Sumber: Dream.co.id

(Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya