Rumah Deddy Mizwar Digeledah, SBY: BIN, TNI dan Polri Harus Netral Jelang Pilkada

SBY mempertanyakan adanya penggeledahan rumah dinas Mantan Wagub Jawa Barat.

oleh Muhammad Ali diperbarui 24 Jun 2018, 10:30 WIB

Liputan6SCTV, Bogor - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), meminta agar Badan Intelejen Negara (BIN), TNI dan Polri netral dalam pelaksanaan Pilkada 27 Juni mendatang.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (24/6/2018), hal tersebut disampaikan SBY dalam konferensi pers di sebuah hotel di Bogor, Jawa Barat. Permintaan agar pemerintah dan tiga lembaga negara tersebut menjaga netralitas dalam Pilkada, dilandasi pengalaman adanya oknum di lembaga negara tersebut yang tidak netral pada Pilkada DKI Jakarta 2017 lalu.

SBY juga mempertanyakan adanya penggeledahan rumah dinas Mantan Wagub Jawa Barat, Deddy Mizwar oleh Pejabat Gubernur Komjen Iriawan. Sementara Deddy Mizwar merupakan Cagub Jawa Barat yang diusung oleh Partai Demokrat.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya