4 Kalimat Seksi yang Panaskan Suasana Sebelum Bercinta

Bangun ikatan emosional dengan Si Dia dengan untaian empat kalimat seksi berikut ini

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 25 Jun 2018, 23:00 WIB
Untaian kalimat seksi sebelum bercinta bisa bakar gairahnya bercinta (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Bercinta tak cuma hubungan fisik semata. Butuh juga untaian kata-kata untuk memanaskan suasana.

Tidak hanya ketika sedang berhubungan seks, namun Anda juga butuh "merayun" dengan beberapa kalimat yang mampu membuat pasangan menjadi lebih bergairah.

Menurut psikolog hubungan, Terri Orbuch, komunikasi verbal adalah kunci keintiman emosional.

Dilansir dari Men's Health pada Senin (25/6/2018), ucapkan beberapa hal berikut sebelum bercinta untuk memanaskan suasana.

1. "Rambutmu terlihat bagus seperti itu"

Pujian fisik membantu pasangan merasa menarik. Menurut ahli terapi seks Eric Marlowe Garrison, penulis Mastering Multiple Position Sex, fokuslah pada sesuatu yang membuatnya merasa dihargai saat bercinta.

2. "Aku suka cara kamu menciumku"

Menurut Garrison, penting bagi wanita untuk mengetahui bahwa Anda suka menciumnya.

Ketika memuji ciumannya, fokuskan persis apa yang suami suka dari mereka. Hindari mengucapkan kalimat seperti, "Anda seorang pencium yang baik." Hal ini membuat pasangan berpikir bahwa ada bibir lain yang pernah bersentuhan dengan bibir Anda.

 

Saksikan juga video menarik berikut ini:

 


Tidak Perlu Bicara Nakal

Pria bisa ucapkan 4 kalimat ini sebelum bercinta tuk panaskan suasana (iStockphoto)

3. "Aku merasa sangat baik ketika bersamamu"

"Anda tidak harus berbicara nakal untuk membuatnya bergairah," ujar Ava Cadell, seksolog dari Los Angeles, Amerika Serikat. 

"Membiarkan dia tahu bahwa dia membuat perbedaan dalam hidup Anda membuatnya merasa penting, istimewa, dan sensual," ujarnya.

 

4. "Aku tidak sabar bersamamu"

Kalimat ini bagus untuk foreplay. Anda bisa langsung mengatakannya atau melalui pesan teks.

"Kalimat ini menyampaikan bahwa Anda berkhayal tentang sensasi, panas, kelembapan, persis seperti apa rasanya ketika berada dalam dirinya," ujar Rachel Needle, psikolog di Center for Marital and Sexual Health of South Florida.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya