Lebih Aman, Rio Febrian Tak Sulit Beradaptasi di Yogyakarta

Rio Febrian punya alasan pindah dari Jakarta ke Yogyakarta.

oleh Liputan6.com diperbarui 27 Jun 2018, 12:40 WIB
Rio Febrian (Foto: Nurwahyunan/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Jika banyak orang yang ingin menetap di Ibu Kota, lain halnya dengan Rio Febrian. Penyanyi pop ini justru memutuskan pindah dari Jakarta ke Yogyakarta.

Meski banyak perbedaan budaya, hal itu tak membuat Rio Febrian kesulitan untuk beradaptasi di Yogyakarta. Dibanding Jakarta, kota yang memiliki status daerah istimewa tersebut memiliki luas wilayah yang lebih kecil.

"Adaptasi enggak terlalu sulit ya, karena gue juga ada beberapa teman yang memang sudah lama gue kenal," kata Rio Febrian di Abbe Studio, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (26/6/2018).

"Jadi, untuk adaptasi karena kotanya kecil, jadi ya enggak terlalu sulit, dan juga nyaman-nyaman saja sih," katanya.

Rio Febrian memang menekuni bisnis penginapan di Yogyakarta. Namun, di samping alasan bisnis, Rio juga ingin mendapatkan situasi yang lebih segar. Sebagai pelaku entertainment, tentu saja hal itu diperlukan sebagai inspirasi dalam berkarya.

"Alasannya gue pengin saja pindah dari Jakarta ke Yogyakarta, pengin dapat suatu yang baru, terus gue juga ada beberapa bisnis di sana yang gue jalani, dan iya dapat warna baru saja," jelas suami Sabria S. Kono ini.

 

*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada 2018 untuk wilayah Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Bali dan Sulsel. Ikuti juga Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Nonstop hanya di Liputan6.com.


Lebih Aman

Rio Febrian (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)

Menurut Rio, Yogyakarta juga merupakan kota yang aman. "Di sana kotanya lebih kecil, lebih aman, lebih sedikit orangnya. Jadi ya berbeda-lah, budayanya pun sudah berbeda kan antara Jakarta dan Yogyakarta," imbuhnya.


Pekerjaan Lancar

Rio Febrian (Deki Prayoa/Bintang.com)

Disinggung mengenai jumlah job manggung setelah berpindah domisili, Rio mengatakan tak masalah. Ia mengaku tak ada perbedaan dalam hal jumlah pekerjaan ketika tinggal di Jakarta maupun Yogyakarta.

"Bolak-balik kayak gini, kalau ada kerjaan di Jakarta ya gue ke Jakarta, kalau ada kerjaan di Balikpapan gua ke Balikpapan, Manado gua ke Manado, gitu saja sih. Sama saja kayak gue tinggal di Jakarta, enggak ada bedanya," tukas Rio Febrian. (Anto/Bintang.com)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya