15 Kementerian dan Lembaga Ini Paling Doyan Belanja dalam 5 Bulan

Daftar 15 kementerian dan lembaga yang paling banyak menyerap belanja hingga Mei ini.

oleh Fiki Ariyanti diperbarui 29 Jun 2018, 08:20 WIB
Ilustrasi Anggaran Belanja Negara (APBN)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, melaporkan realisasi belanja pemerintah pusat hingga Mei 2018 sebesar Rp 458,01 triliun atau 31,49 persen dari pagu alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp 1.454,5 triliun.

Dikutip dari APBN Kita yang dikutip Liputan6.com, Jakarta, Jumat (29/6/2018), realisasi belanja pemerintah pusat tersebut terdiri atas belanja Kementerian/Lembaga (K/L) sebesar Rp 231,47 triliun atau 27,31 persen dari pagu Rp 847,4 triliun.

Realisasi belanja K/L hingga akhir Mei itu lebih tinggi dibanding periode yang sama 2017 sebesar 3,15 persen dari pagu APBN Perubahan 2017. Sementara penyerapan belanja non K/L sebesar Rp 226,53 triliun atau 37,32 persen dari pagu alokasi Rp 607,1 triliun di APBN tahun ini.

Realisasi belanja K/L hingga Mei 2018 sebesar Rp 231,47 triliun paling banyak diserap:

1. Kementerian Pertahanan Rp 30,4 triliun

2. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Rp 22,9 triliun

3. Polri Rp 24,5 triliun

4. Kementerian Agama Rp 18 triliun

5. Kementerian Kesehatan Rp 27,5 triliun

6. Kementerian Perhubungan Rp 8,7 triliun

7. Kementerian Keuangan Rp 15,1 triliun

 


Kementerian Lain

Ilustrasi APBN

8. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Rp 13 triliun

9. Kementerian Ristek Dikti Rp 12,1 triliun

10. Kementerian Pertanian Rp 13 triliun

11. Kementerian Sosial Rp 4,9 triliun

12. Kementerian Hukum dan HAM Rp 3,8 triliun

13. Kementerian Kelautan dan Perikanan Rp 2,8 triliun

14. Mahkamah Agung Rp 1,8 triliun

15. Kementerian Luar Negeri Rp 2,3 triliun

Totalnya untuk 15 K/L dengan pagu terbesar itu sebesar Rp 200,8 triliun. Sementara K/L lain menghabiskan anggaran Rp 30,7 triliun pada lima bulan pertama ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya