Liputan6.com, Bantul - Duel papan atas akan tersaji pada pekan ke-14 Liga 1, Jumat (6/7/2018). Persija Jakarta akan meladeni rival klasiknya, PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul.
Persija saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan 20 poin. Sementara itu, PSM berada di puncak klasemen dengan 24 poin.
Baca Juga
Advertisement
Kedua tim pastinya berambisi meraih tiga poin demi tetap bertahan di papan atas Liga 1. Khusus untuk PSM, mereka harus menang demi menjauh dari kejaran Barito Putera di posisi kedua yang mengemas 23 poin.
Barito sendiri akan bermain melawan Mitra Kukar beberapa jam sebelum laga Persija Vs PSM. Jika Barito menang, posisi PSM akan tergusur sementara ke peringkat kedua karena hanya unggul satu poin.
Sementara bagi Persija, laga melawan PSM harus dijadikan momentum untuk kembali ke trek. Usai menang 1-0 atas Persib, Persija justru loyo di hadapan Perseru Serui dan kalah 1-3.
Sriwijaya Vs PS TIRA
Tim lain yang juga berambisi naik ke papan atas adalah Sriwijaya FC. Laskar Wong Kito sementara berada di peringkat kelima dengan 19 poin.
Sriwijaya akan mejamu PS TIRA di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang. Di atas keras, Sriwijaya diprediksi menang atas PS TIRA.
Namun Sriwijaya tetap waspada mengingat PS TIRA membawa spirit untuk menjauh dari zona degradasi. PS TIRA tentu tak ingin kalah agar tidak semakin terpuruk.
Advertisement
Berikut jadwal siaran langsung Liga 1, Jumat (6/7/2018)
15.30 WIB: Mitra Kukar vs Barito Putera (Stadion Aji Imbut, Tenggarong) Live Indosiar
15.30 WIB: Sriwijaya FC vs PS Tira (Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring) Live streaming Vidio.com
18.30 WIB: Persija Jakarta vs PSM Makassar (Stadion Sultan Agung Bantul) Live Indosiar