Ingin Bertemu Calon Mertua? Jangan Kenakan Ini

Berikan kesan positif saat bertemu calon mertua dengan cara menghindari penggunaan hal-hal berikut ini.

oleh Nabila Mecadinisa diperbarui 12 Jul 2018, 06:00 WIB
Ilustrasi memperkenalkan pasangan pada orangtua. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Dalam menjalin hubungan, tentu kita menginginkan hubungan yang berlanjut ke tingkat selanjutnya. Hubungan tersebut bukanlah antara Anda dan pasangan saja, namun juga menyangkut orangtua dari pasangan atau calon mertua. Saat ingin mengenal lebih jauh keluarga pasangan, biasanya kita mulai dengan bertemu dengan orangtua mereka atau jika Anda sudah merencanakan pernikahan, pertemuan dengan calon mertua merupakan hal yang wajib.

Untuk memberi kesan baik, tak hanya sikap saja yang harus dijaga, Anda juga harus memperhatikan betul apa yang dikenakan pada tubuh untuk memberikan impresi yang positif. Seperti yang dilansir dari the list.com, berikut hal yang sebaiknya tak digunakan saat bertemu calon mertua.


1. Jangan terlihat kontroversial

Ilustrasi tato (iStockphoto)

Yakin akan apa yang kamu yakini memang penting hukumnya. Akan tetapi yang terpenting lainnya adalah mempertimbangkan penilaian orang lain atas apa yang kita yakini. Apakah hal tersebut sejalan atau tidak. Salah satu yang bisa menimbulkan kontroversi adalah tato. Memang tato merupakan sebuah karya seni yang tak selalu bernilai negatif. Namun hal tersebut belum tentu bernilai sama di mata calon mertua. Jadi ada baiknya untuk menutupi tato yang kamu miliki saat bertemu calon mertua.

2. Cermat memilih warna baju yang dikenakan

Jika putus asa akan warna baju apa yang mau dikenakan saat bertemu calon mertua, pastikan memilih warna hangat untuk dikenakan. Hindari penggunaan warna gelap yang dapat memberikan kesan misterius pada tampilan Anda.


3. Hindari menggunakan legging

Bella Hadid dan Gigi Hadid kompak banget pakai jaket bombers dan legging saat jalan-jalan. (SPLASH NEWS; FAMEFLYNET/InStyle)

Kita semua tentu setuju akan rasa nyaman yang dirasakan saat menggunakan legging. Namun, saat hendak bertemu calon mertua pastikan untuk tak mengenakan legging. Legging akan memberikan kesan malas dan terlalu seksi yang ditimbulkan dari lekukan kaki yang terpampang jelas dari legging.

4. Parfum dengan aroma menyengat

Walaupun ingin memberikan impresi positif lewat aroma parfum yang dikenakan, pastikan agar tak mengenakan parfum yang berbau tajam. Aroma parfum yang tajam akan memberikan rasa tak nyaman bagi orang sekitar. Jangan sampai calon mertua Anda ikut terganggu dengan bau parfum yang terlalu menyengat.


5. Aksesori berlebih

Kalung. (monsoermoonlight/instagram)

Hindari penggunaan aksesori atau perhiasan berlebih saat bertemu calon mertua. Pilih aksesori sederhana dan minimalis yang dapat memberikan kesan anggun bagi penggunanya. Aksesori serba besar dan berlebihan justru mampu menimbulkan kesan norak dan berlebih bagi penggunanya.

Jadi, pastikan lagi untuk cermat dalam berpenampilan saat hendak bertemu calon mertua Anda.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya