FOTO: Bersertifikasi Internasional, Begini Kemegahan Stadion Akuatik GBK

Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK) memiliki tiga kolam utama dan satu kolam pemanasan berstandar Olimpiade dari FINA (Federasi Renang Internasional) yang siap digunakan dalam Asian Games 2018.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 11 Jul 2018, 18:30 WIB
Bersertifikasi Internasional, Begini Kemegahan Stadion Akuatik GBK
Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK) memiliki tiga kolam utama dan satu kolam pemanasan berstandar Olimpiade dari FINA (Federasi Renang Internasional) yang siap digunakan dalam Asian Games 2018.
Petugas kebersihan berjalan dekat kolam Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (11/7). Stadion ini memiliki 3 kolam utama dan 1 kolam pemanasan berstandar Olimpiade dari FINA (Federasi Renang Internasional). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Deretan bangku penonton di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (11/7). Venue ini menjadi salah satu yang terbaik di Asia. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Pemandangan Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (11/7). Sistem sirkulasi kolam Stadion Akuatik GBK sangat modern dan terkomputerisasi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Para atlet berlatih di kolam Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (11/7). Perawatan tahunan untuk Stadion Akuatik GBK menghabiskan sekitar RP 10 sampai 15 miliar. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Seorang atlet berlatih di kolam Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (11/7). Kolam renang utama Stadion Akuatik GBK memiliki 10 jalur dengan kedalaman tiga meter. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Pemandangan Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (11/7). Stadion Akuatik GBK siap dipakai untuk empat cabang akuatik Asian Games 2018 yaitu renang, loncat indah, renang indah dan polo air. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya