KPK Lelang Barang Koruptor dari Mercedes Benz hingga Kain Kiswah Kakbah

Lelang tersebut akan dilakukan di Kantor KPK Gedung Merah Putih Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 25 Juli 2018.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 12 Jul 2018, 15:20 WIB
Bagian depan Gedung KPK (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melelang barang rampasan milik terpidana kasus korupsi. Barang tersebut dilelang karena telah berkekuatan hukum tetap.

Dilansir dari http://www.kpk.go.id, barang rampasan yang akan dilelang oleh KPK beragam mulai dari sebidang tanah, kain kiswah Kakbah, hingga mobil Mercedes Benz. Aset yang akan dilelang tersebut milik terpidana Muhammad Nazaruddin, Muhamad Sanusi, M Akil Mochtar, dan Ade Suara.

Selain itu, ada pula aset milik Yan Anton Ferdian, Parlin Purba, Musa Zainudin, Moch Basuki, Rahman Agung, Santoso, Moch Ka'bil Mubarok, Tri Satiya Santosa, Saipul Jamil, Marudut, Suryadharma Ali, Budi Supriyanto, Bambang Wuryanto, dan Amran Hi Mustary yang juga akan dilelang.

Aset yang ditawarkan salah satunya adalah satu bidang tanah dan bangunan di kawasan Tebet, Jakarta Selatan dengan nilai limit Rp 14.242.433.000 atau sekitar Rp 14,2 miliar. Tak hanya tanah, KPK juga melelang satu unit mobil Toyota Crown 2.5 tahun 2013 dengan limit Rp 941.650.000.

KPK juga melelang dua unit mobil Mercedes Benz dengan tipe yang berbeda. Untuk tipe yang pertama adalah Mercedes Benz type S 350 CGI AT (CKD) tahun 2013 dengan nilai limit Rp 601.885.000. Sementara tipe kedua yaitu, Mercedes Benz GL400 AT (X166) CKD model Jeep L.C HDTP tahun pembuatan 2014, yang dijual dengan harga terendah Rp 711 juta.

 


Lelang di Kantor KPK

Bagian depan Gedung KPK (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Ada pula selembar kain kiswah atau penutup Kakbah bewarna hitam berukuran 80 cm x 59 cm bertuliskan lafaz atau kaligrafi arab bewarna kuning emas yang dibanderol dengan nilai limit Rp 22.500.000. Kiswah ini merupakan milik mantan Menteri Agama Suryadharma Ali yang telah dirampas oleh KPK.

Selain itu, enam bidang tanah dan bangunan di sejumlah lokasi di Jakarta juga ditawarkan pada lelang kali ini. Ada pula cincin perak bermata berlian dengan harga awal Rp 99.610.000, satu tas kulit coklat merk 'Coach New York', dan sejumlah barang elektronik berupa paket handphone berbagai merek.

Lelang tersebut akan dilakukan di Kantor KPK Gedung Merah Putih Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 25 Juli 2018. Lelang ini akan dilaksanakan secara langsun mulai pukul 11.00 WIB.

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya