5 Pilihan Cat Kuku Terbaik Menikmati Liburan Saat Cuaca Terik

Maksimalkan penampilan liburan musim panas dengan lima pilihan cat kuku terbaik ini

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Jul 2018, 15:56 WIB
Berikut ini adalah beberapa jenis cat kuku yang dapat Anda coba selama musim panas. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Musim panas identik dengan berbagai kegiatan menarik bagi banyak orang. Mulai dari berselancar, berkunjung ke tempat-tempat wisata, atau berenang di pantai sekitar. Berbagai aktivitas tersebut bagi sebagian orang harus dilewati secara sempurna, termasuk menghias kuku dengan berbagai warna-warna cantik.

Melansir dari glamour.com, Rabu (18/7/18)  berikut ini adalah beberapa jenis cat kuku yang Liputan6.com rekomendasikan, check this out!

1. Essie Gel Couture in Model Citizen

Kimberly Fusaro, Editor Glamour menyatakan produk tersebut merupakan cat kuku yang sempurna untuk musim panas. Warnanya cerah, riang, dan terlihat bagus digunakan bahkan ketika berada di dalam kolam renang saat akhir pekan.

 


Inspirasi Cat Kuku di Musim Panas

Berikut ini adalah beberapa jenis cat kuku yang dapat Anda coba selama musim panas. (iStockphoto)

2. OPI Nail Lacquer in Cajun Shrimp

"Saya benar-benar mengerti mengapa cat kuku ini menjadi salah satu produk OPI yang paling laris. Setiap kali saya pergi di salon untuk mencoba warna kuku yang lainnya, namun pada akhirnya saya selalu kembali menggunakan warna ini. Anda dapat membuktikannya!” ujar Krystin Arneson, Editor Weekend. 

 

3. Marc Jacobs Beauty Enamored Hi-Shine Nail Polish in Purple Glaze

Warna yang ditawarkan oleh Marc Jacobs ini menjadi yang paling keren dalam kelompok palet ungu. Hal ini menepis anggapan bahwa warna ungu bukanlah warna yang tepat untuk cat kuku. Karena pada kenyataannya warna tersebut sangat bagus untuk digunakan, terutama pada saat musim panas.


Inspirasi Cat Kuku di Musim Panas

Berikut ini adalah beberapa jenis cat kuku yang dapat Anda coba selama musim panas. (iStockphoto)

4. Sunday Nail Polish in No.45

Warna cat kuku yang tepat digunakan saat musim panas adalah warna yang cocok ketika dipadukan dengan aksesori musim panas lainnya, seperti sandal dan pakaian. Nah, apabila anda mencari jenis cat kuku yang demikian, maka Sunday Nail Polish adalah jawabannya. Warnanya bagus, lembut, dan terbuat dari bahan yang tidak berbahaya.

 

5. NARS Nail Polish in Zakynthos

Produk ini cocok untuk digunakan bagi mereka yang menyukai sesuatu yang simple, natural namun tetap terlihat feminin. Produk ini bagus untuk digunakan sepanjang musim panas berlangsung.  

 

(Kiki Novilia)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya