Juventus Ceritakan Awal Mula Tertarik kepada Cristiano Ronaldo

Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, mengungkapkan awal mula ketertarikan timnya kepada Cristiano Ronaldo.

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 17 Jul 2018, 04:35 WIB
Cristiano Ronaldo diperkenalkan sebagai pemain Juventus pada Senin (16/7/2018). (dok. Juventus.com)

Jakarta Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, mengungkapkan awal mula ketertarikan timnya kepada Cristiano Ronaldo. Menurut Paratici, keinginan merekrut Cristiano Ronaldo justru dari sebuah kebetulan.

Cristiano Ronaldo sempat menjadi momok gawang Juventus pada laga perempat final Liga Champions 2017-2018. Pada periode April itu, Cristiano Ronaldo mendapat apresiasi dari para suporter Juventus saat mencetak gol salto dan membawa Real Madrid menang 3-0.

Setelah pertandingan, Paratici bertemu dengan agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes. Saat itu, Mendes mengatakan Cristiano Ronaldo berterima kasih kepada publik Allianz Stadium atas apresiasi yang telah diterimanya.

"Mendes pernah berkata, 'Cristiano terkesan dan ingin bermain untuk Juventus suatu hari nanti'," ujar Paratici yang tidak yakin bisa mendatangkan Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Tidak lama setelah pertemuan itu, Paratici kembali menemui Mendes. Akan tetapi, Paratici dan Mendes bukan membahas transfer Cristiano Ronaldo, melainkan Joao Cancelo.

"Ketika membicarakan Joao Cancelo, Mendes menjelaskan situasi mengenai Cristiano Ronaldo. Kami menerima ide tersebut. Saya berbicara kepada Presiden Andrea Agnelli. Kami memikirkan hal yang paling sulit, yakni nilai transfer Cristiano Ronaldo," tutur Paratici.

"Agnelli memikirkan hal itu selama beberapa jam dan kemudian berkata, 'Lanjutkan, cobalah melihat peluang mendapatkan Cristiano Ronaldo'," lanjut Paratici.

Negosiasi dengan Real Madrid pun terlaksana. Bahkan, Los Blancos dikabarkan menurunkan harga jual Cristiano Ronaldo dari 1 miliar euro menjadi 100 juta euro. Itu karena permintaan sang bintang yang ingin pergi dari Santiago Bernabeu.

"Ketika ada negosiasi antara dua klub besar, Anda memiliki pihak ketiga yaitu keinginan sang pemain, serta kehebatan agen. Semua menjadi lebih mudah dilakukan dan berjalan lancar," ujar Paratici.

Cristiano Ronaldo resmi diperkenalkan sebagai pemain Juventus pada Senin (16/7/2018). Cristiano Ronaldo menandatangani kontrak berdurasi empat tahun di Turin.

Sumber: Football Italia

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya