FOTO: Prancis Juara Piala Dunia, Stasiun di Paris Berganti Nama

Enam stasiun utama di Paris untuk sementara diganti namanya untuk menghormati Prancis yang menjadi juara Piala Dunia 2018

oleh Arny Christika Putri diperbarui 17 Jul 2018, 09:25 WIB
Prancis Ubah Nama Stasiun Kereta
Enam stasiun utama di Paris untuk sementara diganti namanya untuk menghormati Prancis yang menjadi juara Piala Dunia 2018
Sebuah gambar menunjukkan stasiun metro Bercy berubah nama menjadi "Bercy les Bleus", permainan kata untuk berterima kasih, di Paris, Senin (16/7). Hal itu dilakukan untuk merayakan kesuksesan timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia. (AFP/Bertrand GUAY)
Calon penumpang mengambil gambar tanda bertuliskan "On a deux etoiles" di stasiun metro Etoile, Paris, Senin (16/7). Enam stasiun utama di Paris untuk sementara diganti namanya guna menghormati Prancis yang menjadi juara Piala Dunia. (AFP/Thomas SAMSON)
Para komuter duduk dekat tanda yang bertuliskan "Deschamps - Elysees Clemenceau" di stasiun metro Champs - Elysees Clemenceau, Paris, Senin (16/7). Hal itu untuk merayakan kesuksesan timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia. (AFP/Thomas SAMSON)
Sebuah gambar menunjukkan stasiun metro Etoile Bercy berubah nama menjadi "On a deux etoiles" di Paris, Senin (16/7). Enam stasiun utama di Paris untuk sementara diganti namanya guna menghormati Prancis yang menjadi juara Piala Dunia. (AP/Lori Hinnant)
Para komuter berjalan dekat tanda yang bertuliskan "Deschamps - Elysees Clemenceau" di stasiun metro Champs - Elysees Clemenceau, Paris, Senin (16/7). Hal itu untuk merayakan kesuksesan timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia. (AFP/Thomas SAMSON)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya