Liputan6.com, Los Angeles - Demi Lovato sempat membuat publik tercengang setelah ia mengaku kembali menjamah alkohol. Kini, ia kembali mengejutkan publik dengan mengubah penampilannya.
Pada Selasa (17/7/2018) lalu, Demi Lovato terlihat mengunggah sebuah Instagram Stories yang memperlihatkan perubahan penampilannya. Biasa tampil dengan rambut coklat gelap, kali ini Demi memilih warna pirang. Ternyata, perubahan ini dilakukan atas saran penata rambutnya.
Baca Juga
Advertisement
"Demi telah cukup lama memiliki rambut berwarna gelap, aku pikir ini sudah waktunya ia menambahkan sesuatu untuk penampilannya," ungkap Amber Maynard sang penata rambut kepada majalah Allure.
Meski telah mengunggah rambut barunya di Instagram Story, namun Demi Lovato tak mengunggah ke halaman Instagramnya. Demi telah banyak mengalami masa transisi pada tahun ini. Terutama setelah menjauhi alkohol namun kembali lagi.
Menjauhi Keluarga
Demi Lovato juga kini mengakhiri hubungan dengan keluarganya. Ia memutuskan menjauhi keluarga dan teman lama. Tak hanya itu, Demi pun baru saja memecat manajernya sejak lama, Phil Mcintyre.
Advertisement
Awal Baru
Namun, ia juga baru saja merilis karya terbarunya. Nampaknya, Demi mengaku sangat ingin memiliki awal baru dalam hidupnya. Kira-kira, apakah fans lebih suka Demi Lovato dengan rambut pirang atau gelap ya?
Penulis: Rezka Aulia
Sumber: Kapanlagi.com