Liputan6.com, Jakarta - Sekelompok masyarakat dari Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) menyebarkan 500 kilogram serbuk penghilang bau busuk di Kali Item, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Hal tersebut mereka lakukan untuk mendukung pemerintah DKI Jakarta mensukseskan Asian Games 2018.
Advertisement
Ketua aksi Suwardi berharap, serbuk yang ditebarnya di Kali Item bisa segera menghilangkan bau busuk.
"Biasanya serbuk ini bisa mengurangi bau dalam waktu seminggu. Kita lihat dulu nanti yang pertama ini hasilnya bagaimana. Kalau positif akan kita lanjutkan," ujar Suwardi di lokasi, Minggu (29/7/2018).
Menurut peneliti Puslit Bioteknologi dan Bioindustri Indonesia Tri Panji yang ikut di acara tersebut, 500 kilogram serbuk itu terbuat dari tumbuhan jamur yang diolah menjadi bubuk. Jamur tersebut nantinya akan menghilangkan bau dan warna limbah di Kali Item.
"Namanya adalah Deogone, bahannya adalah jamur pelapuk putih, itu jamur yang melapukkan, artinya dia memakan sesuatu yang warnanya bukan putih," kata Tri Panji.
Saksikan video pilihan di bawah ini: