Liputan6.com, Makassar - Ratusan ribu warga Makassar, Sulawesi Selatan tumpah ruah mengikuti acara jalan sehat bersama Presiden Joko Widodo. Warga rela berdesakan demi bisa berjalan bersama presiden dan mengabadikan momen tersebut sekaligus untuk menyambut Asian Games 2018.
Seperti ditayangkan Liputan6SCTV, Minggu (29/7/2018), Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengibarkan bendera sebagai simbol dimulainya kegiatan jalan sehat bersama sahabat rakyat di Jalan Jendral Sudirman, Makassar, Sulawesi Selatan pada Minggu pagi tadi. Rute jalan sehat ini dimulai dari depan rumah jabatan Gubernur Sulawesi Selatan dan finish di Lapangan Karebosi.
Advertisement
Presiden Jokowi didampingi oleh Pelaksana Tugas Gubernur Sulsel, Soni Sumarsono serta Wali Kota Makassar Mohammmad Ramdhan Pomanto. Hadir pula sejumlah menteri, 10 gubernur, serta 118 bupati dari seluruh Indonesia. Demi menyemarakkan perhelatan akbar Asian Games 2018 Presiden Jokowi hadir dengan kaos bertuliskan Asian Games 2018. (Ridho Insan Putra).