Potret Valentinus Nahak, Atlet Tinju yang Berjuang Melawan Kanker

Berikut foto-foto kondisi terkini Valentinus yang kian melemah lantaran penyakit yang dideritanya.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Agu 2018, 17:30 WIB
Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Liputan6.com, Jakarta - Perhelatan Asian Games 2018 akan segera berlangsung. Berbagai persiapan tentu dilakukan atlet Tanah Air yang mewakili Indonesia di ajang tersebut. Sementara atlet lain sedang bersiap diri, atlet tinju Valentinus Nahak justru harus berjuang melawan sakitnya.

Bagaimana tidak, Valentinus harus melawan penyakit kanker yang sedang dideritanya. Padahal, Valentinus sempat mengikuti pelatnas untuk persiapan Asian Games pada Mei lalu.

Bahkan penyakit kanker getah bening yang diderita Valentinus tersebut telah merubah kondisi tubuhnya yang dulu berbadan sangat kekar hingga menjadi sangat kurus.

Dikutip Kapanlagi.com, berikut foto-foto kondisi terkini Valentinus yang kian melemah lantaran penyakit yang dideritanya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Kanker Kelenjar Getah Bening

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Tak banyak yang mengetahui tentang sosok Valentinus Nahak. Petinju yang berasal dari Bali ini terbaring dengan kondisi yang memilukan.


Kondisi Kian Melemah

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Ini dia kondisi Valentinus sekarang. Terserang kanker kelenjar getah bening, tubuhnya semakin kurus dan lemah.


Pernah Raih Medali Perak

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Padahal 2 tahun lalu, dirinya pernah menjadi kebanggan Bali dengan meraih medali perak di PON Jawa Barat 2016.


Terbaring Lemah

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Kini dirinya harus terbaring lemah di Rumah Sakit Sangla Bali. Kondisi terkini Valentinus diperoleh dari laman web Kemenpora.go.id.


Berbeda Jauh dengan Sebelum Sakit

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Sempat Ikut Pelatnas

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Valentinus sempat mengikuti Pelatnas untuk persiapan Asian Games 2018 pada Mei 2018. Dirinya lalu kembali ke Bali karena penyakitnya dan mendapat perawatan.


Kondisi Terus Memburuk

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Sempat dinyatakan sehat oleh dokter, kondisinya malah terus memburuk hingga seperti sekarang.


Banjir Doa

Valentinus Nahak berjuang melawan kanker (Hak Cipta: Kemenpora/frs)

Doa pun banyak berdatangan dari sesama teman hingga masyarakat Indonesia yang mengetahui kisahnya. 

Mari kita doakan semoga Valentinus lekas sembuh dan bisa kembali ke ring tinju ya.

Reporter:

Ferry Sanjaya

Sumber: Kapanlagi.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya