Liputan6.com, Jakarta - Mantan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo dikabarkan menjadi salah satu staf presiden. Hal ini terlihat dari sebuah foto, di mana Ali Mochtar Ngabalin, yang sebelumnya menjabat sebagai Tenaga Ahli Kedeputian IV Kantor Staf Kepresidenan, memberikan sesuatu kepada Syahrul.
Saat dikonfirmasi, pria yang kini menjadi Ketua DPP Nasdem itu membenarkannya. Dia menuturkan, akan membantu Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.
Advertisement
"Saya bantu Pak Moeldoko di KSP," ucap Syahrul kepada Liputan6.com, Kamis (2/8/2018).
Syahrul Yasin Limpo menuturkan akan melapor terlebih dahulu kepada Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh.
"Saya lapor dulu ke Pak Surya Paloh. Saya kan pengurus DPP. Saya belum bisa bicara apa-apa dulu," pungkas Syahrul Yasin Limpo.
Sementara itu, hingga berita ini diturunkan, Ali Mochtar Ngabalin, yang kini menjabat Komisaris PT Angkasa Pura I, masih belum bisa dimintai keterangan.
Saksikan video pilihan di bawah ini: