Liputan6.com, Jakarta Rumah mode Inggris, Burberry dikabarkan mengubah bentuk logo dan monogram yang menjadi ciri khas sebuah produk. Direktur Kreatif Burberry Riccardo Tisci merilis logo baru Burberry pada London Fashion Week yang akan diselenggarakan pada September mendatang.
Logo baru ini menampilkan teks dengan jenis sans serif yang tebal dan ramping. Semua huruf ditulis dalam kapital. Pada monogram baru Burberry menampilkan huruf berinisial "TB" yang menjadi singkatan dari nama pendiri Burberry, Thomas Burberry.
Advertisement
Monogram baru
Monogram baru ini dibuat dalam skema dan perpaduan warna merah, krem, dan putih. Baik logo maupun monogram dirancang oleh Peter Saville. Ia menjadi perancang grafis desain ulang pada logo terbaru Calvin Klein tahun lalu.
Menurut akun Instagram Burberry, desain logo dan monogram baru tersebut terinspirasi dari monogram pada 1908 yang dibuat untuk Thomas Burberry. Arsip ini ditemukan Riccardo Tisci ketika berkunjung ke arsip Burberry.
Advertisement
Dikerjakan dalam 4 minggu
Akun ini juga mengunggah obrolan antara Riccardo Tisci dan Peter Saville melalui email. Dalam percakapan tersebut terungkap proses pengerjaan desain berlangsung empat minggu.
Logo dan monogram baru ini menjadi perubahan logo pertama bagi Burberry selama hampir dua dekade. Perubahan logo sebelumnya dilakukan pada 1999 yang menghilangkan "s" dari "Burberry's".