Liputan6.com, Jakarta Perkembangan teknologi mempermudah segala aspek gaya hidup. Semuanya bisa didapatkan secara online. Tidak hanya transportasi dan berbelanja secara online, kini perencanaan ibadah umrah ke Tanah Suci juga bisa dilakukan dengan mudah dengan memanfaatkan jaringan internet.
Sebuah situs penyedia perjalanan ibadah ke Tanah Suci, Pergiumroh.com menghadirkan inovasi terbaru bagi Anda yang ingin beribadah dengan mudah. Hal ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan perencanaan perjalanan ibadah umrah masyarakat modern dan urban dengan memanfaatkan teknologi.
Advertisement
Anda dapat melakukan pencarian dan pemesanan langsung paket perjalanan umrah dalam situs secara terpadu. Layanan Pergiumroh.com memberikan pengalaman perjalanan umrah yang aman, nyaman, dan mudah bagi Anda calon jemaah umrah.
Perencanaan umrah mudah secara online
Jumlah angka pendaftaran umrah dari Indonesia setiap tahunnya semakin meningkat, bahkan Indonesia termasuk dalam tiga besar negara yang memberangkatkan jemaah umrah. Hadirnya Pergiumroh.com diharapkan dapat mempermudah dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan perjalanan ibadah umrah dengan nyaman dan mudah.
Pergiumroh.com menyediakan cara baru merencanakan umrah yang fleksibel, praktis, dan kredibel. Selain pemesanan yang mudah, hanya dengan mengakses melalui jejaring internet, situs ini juga membebaskan Anda memilih paket perjalanan yang sesuai dengan budget dan kebutuhan. Anda dapat memilih dan menentukan waktu, anggaran umroh, dan juga biro travel umrah terpercaya.
Advertisement
Perencanaan umrah mudah secara online
“Pergiumroh.com bekerja sama dengan biro travel umroh dari daftar resmi Kementerian Agama RI, dan memiliki rekam jejak serta prestasi yang baik, sehingga pengguna dapat merencanakan perjalanan umroh dengan aman dan nyaman, tanpa khawatir. Kami berikan lebih banyak pilihan paket perjalanan, hingga pilihan metode pembayaran yang sesuai keinginan. Saatnya jemaah pegang kendali," kata M.Faried Ismunandar CEO Pergiumroh.com seperti rilis yang diterima Liputan6.com, Selasa (7/8/2018).
Cara menggunakannya mudah, Anda dapat menjalankan perjalanan umrah dengan konsep Klik-Pilih-Pantau. Mulai dengan membuka website, kemudian mendaftarkan diri dengan membuat akun pribadi, dan verifikasi pendaftaran. Setelah proses pendaftaran selesai, pilih paket sesuai kemauan dan kebutuhan masing-masing. Selanjutnya Anda bisa pantau seluruh proses pemesanan hingga pembayaran melalui akun yang terdaftar.